Usai Dipertemukan oleh Tokoh Masyarakat Setempat, Lurah Ancol Akhirnya Minta Maaf kepada Pasukan Oranye yang Sempat Mogok Kerja

Oleh Yohannes123Wednesday, 21st February 2024 | 16:00 WIB
Usai Dipertemukan oleh Tokoh Masyarakat Setempat, Lurah Ancol Akhirnya Minta Maaf kepada Pasukan Oranye yang Sempat Mogok Kerja
Perseteruan antara petugas PPSU Kelurahan Ancol dengan Lurah dan Sekretaris Kelurahan Ancol, berujung damai. Foto: PINUSI.COM/Yohannes

PINUSI.COM - Perseteruan antara petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) Kelurahan Ancol dengan Lurah dan Sekretaris Kelurahan Ancol, berujung damai.

Hal ini menyusul adanya penyelesaian masalah melalui forum bersama tokoh masyarakat setempat. 

Camat Pademangan Didit Mulyadi mengatakan, forum pertemuan digelar untuk mempertemukan jajaran aparatur Kelurahan Ancol, petugas PPSU Kelurahan Ancol, Dewan Kota Kecamatan Pademangan, Lembaga Musyawarah Kelurahan (LMK) Kelurahan Ancol, dan pengurus RW di Kantor Kelurahan Ancol, Selasa (20/2/2024). 

"Pagi tadi kami mengadakan pertemuan forum bersama mencari solusi terbaik bersama."

"Dipastikan aktivitas seluruh petugas PPSU Kelurahan Ancol sudah mulai berjalan normal," kata Didit saat dikonfirmasi, Selasa (20/2/2024). 

Menurut Didit, dalam forum tersebut, Lurah Ancol Saud Maruli Manik telah meminta maaf kepada petugas PPSU atas ucapan yang menyinggung hati.

Saud juga menjelaskan kronologi pemberian sanksi pemberhentian kerja kepada salah satu petugas PPSU Ancol berinisial MH yang sesuai aturan.

"Kami semua mengajak semua anggota PPSU untuk bersama-sama memperbaiki hubungan dan pola komunikasi, demi perbaikan kinerja ke arah yang lebih baik lagi."

"Saat ini PPSU Kelurahan Ancol dipastikan sudah kembali bekerja seperti sediakala," jelasnya. 

Sementara, Rijal, Dewan Kota Jakarta Utara untuk Kecamatan Pademangan, memastikan masalah tersebut telah tuntas dipecahkan bersama.

Pihaknya bersedia membuka forum komunikasi apabila terdapat permasalahan lainnya terhadap petugas PPSU. 

"Masalah ini sudah clear (tuntas). Semuanya sudah saling memaafkan dan akan saling memperbaiki diri."

"Ke depannya, kami selalu terbuka untuk membuka forum komunikasi apabila ada permasalahan PPSU lainnya," paparnya. (*) 

Terkini

Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in 5 hours
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 3 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 2 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in an hour
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | in 25 minutes
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | in 2 minutes
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | in 2 minutes
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | 34 minutes ago
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | an hour ago
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta