search:
|
PinNews

Tertinggi se-Indonesia, Jabar Segera Bentuk Satgas Judi Online

Kamis, 27 Jun 2024 22:00 WIB
Tertinggi se-Indonesia, Jabar Segera Bentuk Satgas Judi Online

Pejabat (Pj) Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin. Foto: Istimewa


PINUSI.COM, BANDUNG - Pj Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin merespons ancaman judi online di daerahnya. Ia bakal membentuk satuan tugas (satgas).

"Satgas itu intinya kami akan membentuk dan harus efektif bekerja dengan baik," ujar Bey kepada wartawan, Kamis (27/6).

Langkah ini merespons status Jawa Barat. Yang mana jadi wilayah transaksi judi online tertinggi se-Indonesia.

Satgas itu nantinya bakal ditugaskan melakukan berbagai tindakan pengawasan. Ia ingin perjudian online ini ditindak tegas.

Penindakan tentu saja juga berlaku untuk para ASN di lingkungan Pemprov Jabar.

"Kami sudah antisipasi judi online akan kami tindaklanjuti dengan kepolisian dan aparat lain. Kalau ASN kan soal integritas, bisa dibuatkan sanksi. Kalau ada bukti kami tindaklanjuti," kata Bey.

Sebelumnya, Ketua Satgas Judi Online Hadi Tjahjanto menyebut judi online sudah menyebar ke seluruh Indonesia. Lima provinsi jadi zona merah.

"Pertama ialah Jawa Barat, Jawa Barat ini pelakunya 535.644 dan nilai transaksinya Rp3,8 triliun," kata Menko Polhukam itu.



Editor: Fahriadi Nur

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook