Putra Siregar dan Rizky Billar Ternyata Pernah Punya Pengalaman Buruk dengan Tersangka Kasus Meninggalnya Putra Tamara Tyasmara

Oleh sarahsalsabillaMonday, 12th February 2024 | 00:01 WIB
Putra Siregar dan Rizky Billar Ternyata Pernah Punya Pengalaman Buruk dengan Tersangka Kasus Meninggalnya Putra Tamara Tyasmara
YA, tersangka kasus meninggalnya Dante, putra Tamara Tyasmara dan Angger Dimas, ternyata pernah berseteru dengan Rizky Billar dan Putra Siregar. Foto: Instagram@rizkybillar

PINUSI.COM - Sosok YA, tersangka kasus meninggalnya Dante, putra Tamara Tyasmara dan Angger Dimas, kini mulai digali-gali oleh sejumlah warganet.

Selain menyorot rumah tangga dan pertemanan dengan seorang selebritas, YA ternyata pernah berseteru dengan Rizky Billar dan Putra Siregar.

Hal itu diketahui dari unggahan di media sosial yang memperlihatkan ungkapan dari istri Putra Siregar, Septia Yetri Opani atau Septia Siregar soal pengalaman buruk suaminya dengan YA. Selain itu, Septia juga membeberkan pengalaman Rizky Billar.

Perihal Rizky Billar, Septia menyampaikan di Instagram Stories chatnya dengan suami Lesti Kejora itu.

Dalam chat yang dibeberkan Septia, secara mengejutkan diketahui Rizky Billar pernah dikeroyok oleh tersangka YA dan teman-temannya. 

"Dia juga yang pernah keroyok aku bersama belasan temannya kak," tulis Rizky Billar dalam chatnya dengan istri Putra Siregar.

Pengakuan Billar itu disampaikannya setelah Septia Siregar curhat soal kasus yang membuat Putra Siregar sempat dipenjara. 

Sebelumnya, Putra Siregar sempat divonis hukuman 6 bulan penjara bersama aktor Rico Valentin,o setelah didakwa atas kasus penganiayaan dan pengeroyokan.

Meskipun telah divonis bersalah, Putra Siregar bersikeras menyatakan dirinya dan Rico yang sebenarnya adalah korban pengeroyokan. 

Rupanya, Putra mengeklaim salah satu pengeroyok yang terlibat adalah YA. Pengakuan ini disampaikan bersama rasa terkejutnya soal tertangkapnya YA.

"Kaget hasilnya kalau sudah Allah yang bekerja."

"Ini pelaku yang keroyok Rico malah Rico yang dipenjara."

"Dia sama teman-teman gerombolan gengnya ini yang keroyok Rico."

"Dia sudah mengaku tapi memang Rico maafkan. Tapi tetap aturan Tuhan berjalan. Semoga ada pembelajaran," tulis Putra Siregar di fitur Stories akun Instagram miliknya, belum lama ini. (*)

Terkini

Kekuatan Harapan di Rumah: Mengungkap Pygmalion Effect dalam Keluarga
Kekuatan Harapan di Rumah: Mengungkap Pygmalion Effect dalam Keluarga
PinHealth | in 7 hours
KSP Modal Teman Sukses Siap Kucurkan Dana untuk Kembangkan UMKM
KSP Modal Teman Sukses Siap Kucurkan Dana untuk Kembangkan UMKM
PinFinance | in 7 hours
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta