Album Quo Vadis, Sore? Jadi Isyarat Ade Paloh Pergi untuk Selamanya

Oleh NoerAlam123Saturday, 23rd March 2024 | 12:30 WIB
Album Quo Vadis, Sore? Jadi Isyarat Ade Paloh Pergi untuk Selamanya
Awan Garnida, vokalis band Sore, saat ditemui di rumah duka Ade Paloh, Selasa (19/3/2024). Foto: PINUSI.COM

PINUSI.COM - Ade Firza Paloh, vokalis sekaligus gitaris band Sore, meninggal pada Selasa (19/3/2024).

Ade Paloh meninggal dunia usai mengidap sakit asam lambung hingga sesak napas.

Wafatnya Ade Paloh meninggalkan duka bagi para musisi Tanah Air, salah satunya personel Sore, Awan Garnida. 

"Enggak terlalu ada tanda-tanda atau firasat."

"Tiga hari yang lalu aja masih interview kok, masih bercanda-bercanda," ujar Awan di rumah duka kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Selasa (19/3/2024).

Awan mengatakan, Ade Paloh sempat meninggalkan pesan tersirat dalam album Sore yang berjudul Quo Vadis, Sore? Sebelum meninggal dunia.

Menurut Awan, judul tersebut dibuat oleh Ade Paloh yang memiliki makna mendalam.

Makna tersebut berhubungan dengan grup band SORE yang mau dibawa ke mana.

"Iya, belum lama ini, dan itu uniknya lagi judul album itu yang pilih almarhum juga, itu Quo Vadis Sore (nama albumnya), itu artinya kalau di-Bahasa Indonesia-in setelah ini kalian mau ke mana Sore?" Ungkap Awan.

Hal itu kemudian menjadi salah satu isyarat kepergian Ade Paloh, terlebih ia tak ingin menulis lagu lagi. 

"Jadi kayaknya udah nandain banget. Dan demi Allah dia ngomong waktu itu setelah album ini, ngomong ke saya pribadi, ini adalah karya Ade yang terakhir. Habis ini gue enggak nulis lagu lagi ya."

"Ya biasa aja, layaknya orang capek mau istirahat. Kita kan harus support, enggak bisa ditolak atau apa," bebernya.

Kepergian Ade membuat Awan Garnida masih dirundung duka.

"Saya ngebayangin enggak ada dia tuh, gimana ya? Masih berat. Nyanyi lagunya, nyebutin liriknya, masih belum utuh gitu," terangnya. (*)

Terkini

Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
PinNews | in 3 hours
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
PinTect | in 3 hours
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
PinNews | in 3 hours
Anggota Komisi X Kritik Naturalisasi, Ini Jawaban Erick Thohir
Anggota Komisi X Kritik Naturalisasi, Ini Jawaban Erick Thohir
PinSport | in 3 hours
Nikita Mirzani Jemput Paksa Anak di Apartemen, Kondisi Anak Syok dan Histeris
Nikita Mirzani Jemput Paksa Anak di Apartemen, Kondisi Anak Syok dan Histeris
PinTertainment | in 2 hours
NPWP Jokowi, Sri Mulyani dan 6 Juta Data NPWP Lainnya Bocor !
NPWP Jokowi, Sri Mulyani dan 6 Juta Data NPWP Lainnya Bocor !
PinNews | in 2 hours
GP Mandalika Tidak Laku ? Tiket Baru Terjual Segini
GP Mandalika Tidak Laku ? Tiket Baru Terjual Segini
PinSport | 3 hours ago
Polisi Masih Buru IS, Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan, Keluarga Minta IS Menyerahkan Diri
Polisi Masih Buru IS, Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan, Keluarga Minta IS Menyerahkan Diri
PinNews | 4 hours ago
Spoiler Lengkap One Piece Chapter 1127: Petualangan Baru di Negeri Misterius Elbaf
Spoiler Lengkap One Piece Chapter 1127: Petualangan Baru di Negeri Misterius Elbaf
PinTertainment | 4 hours ago
IShowSpeed Pecahkan Rekor Live Streaming 1 Juta Penonton  di Indonesia Selama Tur Asia
IShowSpeed Pecahkan Rekor Live Streaming 1 Juta Penonton di Indonesia Selama Tur Asia
PinTertainment | Wednesday, 18th September 2024 | 20:31 WIB