4 Aplikasi Yang Bikin Keluarga Tetap Sehat di Masa Pandemi

Oleh adminnewsFriday, 31st December 2021 | 15:00 WIB
4 Aplikasi Yang Bikin Keluarga Tetap Sehat di Masa Pandemi

AKamu wajib banget tau 4 aplikasi keluarga sehat ini agar keluarga kamu tetap terjaga di masa pandemi seperti sekarang ini

Pinusi.com - Dengan semakin majunya teknologi saat ini, layanan kesehatan pun semakin mudah untuk kamu dapatkan dalam bentuk digital dan aplikasi. Perkembangan teknologi tersebut yang membuat aplikasi layanan kesehatan digital yang mungkin biasa kamu dengar dengan sebutan aplikasi keluarga sehat dan telemedicine berkembang sangat pesat.

Ditambah lagi di jaman pandemi seperti sekarang ini. Banyak dari kamu yang takut datang ke rumah sakit ataupun klinik. Dan tidak hanya itu, banyak dari rumah sakit yang dengan berat mesti membatasi kegiatan mereka baik dalam bentuk konsultasi tatap muka maupun kegiatan operasional lainnya yang bertujuan untuk menghindari resiko terjadinya penularan virus yang lebih luas lagi.

Dengan alasan tersebut, secara tidak langsung membuat sektor kesehatan menjadi wajib mengikuti perkembangan zaman demi tetap dapat berjalannya pelayanan kepada pasien. Kesehatan saat ini dituntut untuk dapat lebih mengembangkan inovasi dalam bidang layanan kesehatan untuk ke arah aplikasi digital. Hal tersebut dimaksudkan guna mengikuti perkembangan saat ini dan juga menghindari sebaran virus yang semakin luas.

Baca juga : KETAHUI 5 JENIS PENYIMPANGAN SEKSUAL, DIANTARANYA SUKA MENGINTIP

Maka dari itu Maupunyabisnis punya beberapa rekomendasi aplikasi kesehatan keluarga yang dapat kamu jadikan andalan disaat kamu membutuhkannya. untuk lebih jelasnya, Yuk simak daftarnya berikut.

1. Halodoc

Logo Halodoc

Halodoc menjadi satu dari banyaknya aplikasi yang menyediakan solusi layanan kesehatan yang disediakan dalam bentuk aplikasi mobile. Saat ini, Halodoc menggandeng salah satu perusahaan penyedia transportasi terbesar di Indonesia dalam hal ini adalah Gojek. Mereka saling berkolaborasi dalam memberikan layanan aplikasi keluarga sehat yang dapat kamu gunakan secara online.

Bahkan saat ini dengan hanya menelpon kamu dapat  memberitahu gejala yang kamu rasakan dan nantinya akan diberikan diagnosa yang sesuai dengan gejala yang kamu rasakan, bahkan ada pula layanan untuk check Covid 19 di aplikasi Halodoc. Jika kamu memerlukan tindakan yang dirasa perlu penanganan khusus, kamu akan segera di arahkan ke rumah sakit yang mereka rujuk.

2. Alodokter

Berbeda dengan pelayanan kesehatan rumah sakit yang memerlukan prosesnya yang begitu panjang yang buat banyak dari kamu yang malas untuk mengunjunginya. Karena dalam proses yang panjang itu kamu mesti melakukan proses panjang yang membuat kamu berpikir lebih untuk melakukan konsultasi.

Aplikasi Alodokter datang dengan menjadi solusi buat kamu yang malas melewati proses yang panjang tersebut untuk melakukan konsultasi. karena konsultan yang mereka tawarkan adalah konsultasi dalam bentuk aplikasi dan berbasis digital. Hal tersebut bisa buat kamu tetap #dirumahsaja di masa saat ini walaupun membutuhkan konsultasi kesehatan.

3. Aido Health

Logo Aido Health

Aido Health jadi satu dari banyaknya aplikasi keluarga sehat yang dapat kamu gunakan yang menyediakan layanan aplikasi dalam bentuk konsultasi kesehatan. Yang beda dari Aido Healt ini adalah mereka dapat digunakan juga dalam fasilitas kesehatan layaknya rumah sakit atau klinik.

Yang membuat rumah sakit maupun klinik juga tidak perlu lagi membangun aplikasi baru dengan  biaya yang cukup besar. Rumah sakit dan klinik hanya cukup bergabung dengan Aido Health untuk bisa memberikan kemudahan pelayanan kesehatan.

4. KlikDokter

Logo KlikDokter
Logo KlikDokter

KlikDokter menjadi aplikasi layanan kesehatan yang memiliki keunggulan berupa layanan portal komunikasi, informasi serta edukasi kesehatan yang ditujukan buat para tenaga medis dan juga publik. Situs KlikDokter juga punya artikel dan video tentang kesehatan yang dibuat oleh para dokter buat kamu baca.

KlikDokter juga bekerjasama dengan instansi kesehatan lainnya, seperti Kementerian Kesehatan Republik Indonesia (Kemenkes) dan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan. Aplikasi tersebut berisi artikel-artikel tentang kesehatan yang dibuat oleh para dokter dan menawarkan layanan Live chat serta e-consultation dengan dokter.

Bagaimana, sangat menarik bukan? aplikasi manakah yang paling favorit bagi kamu? (ndz)

Terkini

Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 7 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 6 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 5 hours
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | in 3 hours
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | in 3 hours
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | in 3 hours
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | in 3 hours
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 13:25 WIB
Brimob Metro Jaya Gelar Dapur Lapangan di Pondok Gede Permai untuk Bantu Warga Terdampak Banjir
Brimob Metro Jaya Gelar Dapur Lapangan di Pondok Gede Permai untuk Bantu Warga Terdampak Banjir
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 11:06 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta