Penyebab Kematian Aktris Bollywood, Tunisha Sharma

Oleh azaleaberlinesThursday, 29th December 2022 | 10:07 WIB
Penyebab Kematian Aktris Bollywood, Tunisha Sharma

PINUSI.COM - Aktris Bollywood muda Tunisha Sharma, ditemukan tidak bernyawa di kamar mandi lokasi syuting. Diduga penyebabnya karena melakukan gantung diri sehingga kehabisan napas.

Banyak yang mengaitkan kejadian ini dengan riwayat penyakit yang dideritanya, ia sempat mengalami depresi dan gangguan kecemasan.

Jenazahnya ditemukan dengan kondisi sudah tidak bernyawa dan langsung dilarikan ke rumah sakit terdekat untuk dilakukan autopsi apakah ada penyebab lain dalam kematiannya. Hasilnya mengatakan bahwa ia kehabisan napas karena upaya mengakhiri hidupnya dengan cara menggantungkan diri.

"Hasil laporan autopsi dengan jelas mengungkapkan bahwa penyebab kematiannya ialah kehabisan napas karena gantung diri," ujar asisten komisaris polisi Chandrakant Jadhav, yang dikutip dari Indian Express, pada Rabu, (28/12/22).

BACA LAINNYA : Agensi Konfirmasi Song Joong Ki Pacaran dengan Non Selebriti!

Kematian aktris 20 tahun itu mengejutkan banyak orang terutama para penggemarnya, yang tidak menyangka ia mengkahiri hidupnya diumur yang begitu muda.

Keluarga Sharma akui bahwa saat ini ia sedang berjuang untuk pulih dari penyakitnya yang berkaitan dengan mental yakni anxiety atau gangguan kecemasan yang baru-baru ini terjadi. Meski begitu, ini bukanlah kali pertamanya ia mengalami penyakit tersebut.

Sharma pernah ungkapkan bahwa ia mengalami gangguan kecemasan lantaran harus bekerja dari usianya yang begitu muda dan harus kehilangan sang ayah diumur dini.

"Saya alami gangguan kecemasan pada mental, karena saya harus bekerja diumur yang cukup muda. Ditambah lagi ayah saya meninggalkan saya diusia dini. Tidak hanya ayah, nenek dan sepupu sayapun pergi meninggalkan saya. Karena itu saya merasa sangat hancur dan kesulitan untuk menjaga diri saya sendiri," ujar Sharma kala itu.

BACA LAINNYA : ‘Bubble-eyed Goldfish’ Ikan Mas dengan Gelembung di Matanya

Editor : Cipto Aldi

Tag

Terkini

Presiden Prabowo Subianto Imbau Pemberian Bonus Hari Raya bagi Pengemudi Ojek Online
Presiden Prabowo Subianto Imbau Pemberian Bonus Hari Raya bagi Pengemudi Ojek Online
PinNews | in 7 hours
Menteri Pertanian Ancam Tutup Tiga Perusahaan Jika Terbukti Mengurangi Takaran Minyakita
Menteri Pertanian Ancam Tutup Tiga Perusahaan Jika Terbukti Mengurangi Takaran Minyakita
PinNews | in 5 hours
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in 2 hours
Menbud Fadli Zon Hadir Di Acara 70 Tahun Hubungan Vietnam - Indonesia
Menbud Fadli Zon Hadir Di Acara 70 Tahun Hubungan Vietnam - Indonesia
PinNews | in 43 minutes
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 21 minutes
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | an hour ago
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | 2 hours ago
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | 3 hours ago
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | 3 hours ago
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | 3 hours ago
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta