BTS Akan Berkolaborasi Dengan Coldplay, Benarkah ?

Oleh adminnewsThursday, 15th July 2021 | 19:54 WIB
 BTS Akan Berkolaborasi Dengan Coldplay, Benarkah ?
Coldplay x BTS berkolaborasi untuk lagu terbaru mereka yang akan rilis berjudul "My Universe". (Foto:Youtube BTS)

Pinusi.com - Bangtan Boys atau BTS kembali menjadi perbincangan para penggemar. Lantaran rumor bahwa BTS akan berkolaborasi dengan band ternama dari Inggris, Coldplay untuk lagu terbaru mereka yang akan rilis berjudul "My Universe".

Bermula dari penampilan BTS yang membawakan lagu "Fix You" dari Coldplay di MTV Unplugged (24/02/2021), menuai banyak pujian dari penggemar maupun non - penggemar karena suara mereka yang terdengar cocok dengan lagunya.

Selain itu, Coldplay juga menghebohkan para penggemar karena mengucapkan terima kasih atas BTS telah membawakan lagu mereka dengan sangat indah. " Love c, g, w &j" tulis akun twitter Coldplay (24/02/2021) di Twitter dan mendapatkan 1,3 juta likes.

Setelah berbagai penghormatan yang Coldplay berikan pada BTS di dalam tweet nya, begitu pula BTS yang membalas membuat penggemar mengharapkan sebuah kolaborasi dari kedua musisi ini.

Pada kamis (15/07/2021), pihak agensi BTS, Big Hit Music menyatakan pada media Korea bahwa sulit untuk mengonfirmasi hal ini. "It's difficult to confirm", ujar Big Hit Music.

Karena rumor ini, banyak ARMY yang berharap kolaborasi itu benar terjadi mengingat para member BTS sangat menyukai lagu – lagu Coldplay, seperti salah satu member mereka V atau Kim Taehyung.

Baca Juga: LOUIS VUITTON UNDANG BTS PADA ACARA
LV MEN FASHION WEEK 2021

ARMY Ingin Subunit Taekook (Taehyung dan Jungkook)

Member BTS V (Kim Taehyung) dan Jeon Jungkook

Banyak pula ARMY yang berangan – angan bahwa member BTS yang berkolaborasi adalah Jungkook dan V,

Karena ARMY sangat mengharapkan subunit tersebut untuk melakukan kolaborasi ini.

“Bagaimana jika akhirnya kita mendapatkan sub unit Taekook (Taehyung dan Jungkook)

tapi bersama Coldplay, OH MY GOD”, tulis akun @kthbttrfly dalam twitter.

Dan penggemar lain juga mengatakan, “Big hit mengatakan “sulit untuk mengonfirmasi” tentang rumor BTS x Coldplay yang artinya kita telah mendapatkan konfirmasi.

Semuanya, ini benar – benar terjadi”, tulis akun @jikookology dalam twitter.

Hingga saat ini, tweet dengan hastag COLDPLAY sudah mencapai 62,6 ribu tweet dan menjadi trending di twitter.

Jadi menurut kalian gimana ARMY? Apakah kolaborasi ini akan benar – benar terjadi? Atau hanya sekadar rumor?

Terkini

Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 7 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 6 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 5 hours
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | in 3 hours
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | in 3 hours
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | in 3 hours
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | in 3 hours
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 13:25 WIB
Brimob Metro Jaya Gelar Dapur Lapangan di Pondok Gede Permai untuk Bantu Warga Terdampak Banjir
Brimob Metro Jaya Gelar Dapur Lapangan di Pondok Gede Permai untuk Bantu Warga Terdampak Banjir
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 11:06 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta