We The Fest Umumkan Lineup Fase Pertama, Hadirkan Musisi Lokal Hingga Internasional

Oleh findyamiraTuesday, 21st February 2023 | 14:21 WIB
We The Fest Umumkan Lineup Fase Pertama, Hadirkan Musisi Lokal Hingga Internasional

PINUSI.COM - Festival musik We The Fest 2023 kembali hadir untuk menghibur para penikmat musik Indonesia. Festival tersebut siap mengguncang panggung pada 21-23 Juli 2023 di Jakarta.

WTF 2023 telah mengumumkan line up fase pertama yang dipenuhi oleh musisi Indonesia hingga musisi internasional. Penyelenggaran WTF 2023 berhasil mewujudkan keinginan penonton dengan menampilkan musisi yang luar biasa.

Adapun daftar lineup internasional di We The Fest 2023 diantaranya, The Strokes, The 1975, The Kid Laroi, Lewis Capaldi, Dermot Kennedy, Dhruv, Giveon, Gryffin, NxWORRIES (Anderson .Paak dan KNXWLEDGE), Peach Tree Rascals, Porter Robinson, Rini, dan Sabrina Carpenter. Sedangkan lineup lokal yang akan turut memeriahkan We The Fest tahun ini yaitu, Gigi, Project Pop, Mikha Angelo, Kunto Aji, Rafi Sudirman, Rock N Roll Mafia, Syarikat Idola Remaja, serta Yura Yunita.

BACA LAINNYA : Tim AHHA berhasil kalahkan Tim Kuy Entertainment di Media Clash 2023

Ismaya Live selaku penyelenggara festival musik ini belum mengumumkan mengenai lokasi tepatnya. Serta rincian harga tiket dan tanggal penjualannya. Begitu juga dengan deretan lineup fase kedua yang akan turut tampil di WTF 2023.

Perlu diketahui We The Fest merupakan festival musik terbesar di Asia Tenggara yang diselenggarakan oleh Ismaya Live. WTF sudah digelar sejak tahun 2014 dan tahun ini merupakan festival yang ke delapan. Selalu menghadirkan musisi ternama dari musisi internasional hingga musisi tanah air.

WTF juga pernah menggelar festival musik secara online saat pandemi Covid-19 lalu. Setelah itu WTF kembali digelar secara offline pada tahun 2022 lalu di GBK Sports Complex. Musisi yang turut hadir ada Pink Sweat, Jeremy Zucker, The Adams, Lyodra, Tulus, dan masih banyak lagi.

Selalu menampilkan musisi ternama, tidak heran We The Fest menjadi salah satu festival musik yang paling di tunggu-tunggu.

https://pinusi.com/pintertainment/band-lawas-the-upstairs-ajak-modern-dalings-flashback-lewat-penampilannya-di-festival-pasar-musik-2023/

Editor : Costa Rando Masihin

Terkini

Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in 5 hours
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 3 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 2 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in an hour
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | in 4 minutes
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | 18 minutes ago
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | 19 minutes ago
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | an hour ago
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | an hour ago
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta