Wafat di Usia 83 Tahun, Tina Turner Pernah Bilang Kebahagiaan Abadi Datang dari Harapan Tak Tergoyahkan

Oleh biancamdFriday, 26th May 2023 | 14:00 WIB
Wafat di Usia 83 Tahun, Tina Turner Pernah Bilang Kebahagiaan Abadi Datang dari Harapan Tak Tergoyahkan

PINUSI.COM - Dunia musik berduka. Penyanyi legendaris rock n' roll Tina Turner meninggal di Zurich, Swiss pada usia 83 tahun, Rabu (24/5/2023).

Penyanyi yang memiliki nama lengkap Anna Mae Bullock ini dilahirkan pada 26 November 1939 di Nutbush, Tennessee, Amerika Serikat.

"Tina Turner sang 'Ratu Rock n Roll' telah meninggal dengan tenang pada usia 83 tahun setelah menderita sakit yang panjang, di rumahnya di Küsnacht dekat Zurich, Swiss."

BACA LAINNYA: Bikin Geleng-Geleng Kepala, Ini Besarnya Biaya Sekolah Anak Artis

"Dengan kepergiannya, dunia kehilangan seorang legenda musik dan panutan," ujar Bernard Doherty, publisis Tina Turner, dikutip dari People.

Upacara pemakaman bakal digelar secara pribadi, dan hanya akan dihadiri oleh teman dekat dan sahabat mendiang. Mereka meminta privasi keluarga dihormati dalam masa sulit ini.

Turner yang dikenal melalui lagu 'What's Love Got to Do With It', mengembuskan napas terakhirnya setelah berjuang melawan penyakit.

BACA LAINNYA: Sungchan dan Shotaro Keluar dari NCT, Akan Jalani Debut dengan Boy Group Baru?

Pada 2016, ia didiagnosis menderita kanker usus dan menjalani transplantasi ginjal pada 2017.

Dikutip dari The Guardian, ia menghadapi berbagai masalah kesehatan serius, termasuk stroke, kanker usus, dan gagal ginjal yang membutuhkan transplantasi organ.

Pada 2020, meskipun menghadapi masalah kesehatan yang serius, Turner merasa sangat bahagia dalam 10 tahun terakhir hidupnya.

"Kebahagiaan sejati dan abadi datang dari semangat harapan yang tak tergoyahkan, apa pun yang terjadi."

"Itulah yang telah saya capai, dan keinginan terbesar saya adalah membantu orang lain menjadi benar-benar bahagia juga," ucapnya.

Sejak 1994, Tina Turner menetap di Swiss bersama suaminya, Erwin Bach, aktor dan produser musik asal Jerman. Pada 2013, ia memperoleh kewarganegaraan Swiss.

Tina Turner dikenal karena selera musiknya yang tinggi dan sering kali bereksperimen dengan musik dan lirik yang jujur dan terbuka.

Julukan 'Ratu Rock n Roll' ia peroleh karena berhasil memenangkan enam dari delapan nominasi penghargaan Grammy Awards pada era 1980-an. Rest in Peace, Tina Turner. (*)

https://pinusi.com/pinhealth/bikin-gagal-kurus-ini-5-makanan-yang-pantang-dikonsumsi-orang-diet/

Editor: Yaspen Martinus

Terkini

Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in 5 hours
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 3 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 2 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 44 minutes
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | 2 minutes ago
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | 24 minutes ago
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | 25 minutes ago
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | an hour ago
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | an hour ago
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta