Kiesha Alvaro Mengaku Tak Dendam dengan Gunawan Dwi Cahyo Meski Ibunya Diduga Diselingkuhi

Oleh sarahsalsabillaFriday, 15th December 2023 | 10:30 WIB
Kiesha Alvaro Mengaku Tak Dendam dengan Gunawan Dwi Cahyo Meski Ibunya Diduga Diselingkuhi
Kiesha Alvaro bertekad memberikan dukungan penuh kepada ibunya selama proses perceraian. Foto: Instagram@kiesha.alvaro

PINUSI.COM - Kiesha Alvaro, anak pasangan Okie Agustina dan Pasha Ungu, memberikan tanggapan terkait dugaan perselingkuhan yang mencuat dalam perceraian kedua orang tuanya, Okie Agustina dan Gunawan Dwi Cahyo.

 

Sidang perceraian pasangan tersebut digelar di Pengadilan Agama Kota Bogor, dan Kiesha Alvaro menegaskan kondisi ini memberikan dampak pada kesehatannya, memicu stres dan perasaan yang sulit dijelaskan.

 

Pada pertemuan dengan awak media di kawasan Tanah Abang, Jakarta Pusat, Kiesha Alvaro mengungkapkan, meskipun telah berbicara satu kali dengan Gunawan Dwi Cahyo, komunikasi mereka tidak begitu intens.


Pertemuan tersebut sebatas pertukaran kata-kata.

 

"Komunikasi enggak begitu, cuma ya pernah ketemu dan ngobrol aja," ujar Kiesha Alvaro.

 

Meskipun situasi ini menimbulkan rasa sakit hati, Kiesha Alvaro menekankan dia bukan tipe orang yang memendam dendam.


Dalam pandangannya, setiap manusia pasti melakukan kesalahan, dan memberi maaf adalah hal yang wajar.


Namun, ia juga menyatakan ika kesalahan tersebut diulang, maka sikapnya bisa berubah.

 

"Gua bukan orang pendendam. Setiap manusia pasti melakukan salah kan, jadi kalau dimaafkan, sudah pasti," kata Kiesha Alvaro.

 

 Kiesha Alvaro merasa saat ini yang terpenting adalah menjaga kesehatan mental ibunya, Okie Agustina.


Kiesha Alvaro bertekad memberikan dukungan penuh kepada ibunya selama proses perceraian, bahkan siap menunda pekerjaan demi mendampingi ibundanya selama proses cerai dengan Gunawan Dwi Cahyo.

 

"Ya kenapa di mana-mana aku enggak mau ngegoreng beritanya, karena aku menjaga mental bunda juga," tegasnya. (*)

Terkini

Kekuatan Harapan di Rumah: Mengungkap Pygmalion Effect dalam Keluarga
Kekuatan Harapan di Rumah: Mengungkap Pygmalion Effect dalam Keluarga
PinHealth | in 6 hours
KSP Modal Teman Sukses Siap Kucurkan Dana untuk Kembangkan UMKM
KSP Modal Teman Sukses Siap Kucurkan Dana untuk Kembangkan UMKM
PinFinance | in 6 hours
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta