Hadiri Acara Diwali Party, Hotman Paris Hanya Didampingi Aspri Ternyata ini Alasannya

Oleh ferdiMonday, 13th November 2023 | 16:15 WIB
Hadiri Acara Diwali Party, Hotman Paris Hanya Didampingi Aspri Ternyata ini Alasannya
Hotman Paris datangi acara Diwali Party hanya didampingi dua aspri. Pinusi/Arif Ferdian

PINUSI.COM - Pengacara kondang Hotman Paris Hutapea terlihat menghadiri acara Diwali Party yang digelar di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Minggu (13/11/2023) malam.

Dalam perayaan acara tersebut, terlihat Hotman Paros hanya ditemani oleh dua asisten pribadinya. Terlihat Hotman mengenakan setelan jas berwarna putih tulang dan dua asprinya memakai baju adat India berwarna merah dan putih.

Ketika disinggung mengapa Hotman Paris hanya datang bersama aspri tanpa didampingi istri, Hotman berdalih jika istri tercintanya tengah berlibur.

"Istrinya lagi holiday di Singapura. Maklum, suaminya kaya," kata Hotman Paris.

Untuk hadir dalam perayaan Diwali Party, Hotman Paris membawa aspri dengan nomor urut 246 dan 247.

Hingga kini, cita-cita Hotman Paris masih sama yakni memiliki seribu wanita sebagai aspri. Nantinya mereka akan disebar ke seluruh negara untuk mengurus bisnis Internasional sang pengacara. 

"Ini bawa dua, nomor 246 dan 247. Pengin seribu aspri, masih baru 280-an," ujar Hotman Paris. 

"Kan kita HW dan Atlas kan mau buka di mana-mana. Mau buka di Bangkok dan Malaysia, ya tahun depan," sambungnya.

Sebagai informasi, keinginan Hotman Paris untuk miliki seribu aspri sudah dia kemukakan sejak lama. Dia membutuhkan perempuan cantik yang bisa berbahasa asing untuk menjadi wakil sekaligus pendamping untuk menjaga bisnisnya di luar negeri.

Namun perjalanan Hotman Paris masih panjang sebab dia masih harus merekrut lebih dari 700 perempuan cantik untuk berada di sisinya.

Terkini

Kekuatan Harapan di Rumah: Mengungkap Pygmalion Effect dalam Keluarga
Kekuatan Harapan di Rumah: Mengungkap Pygmalion Effect dalam Keluarga
PinHealth | in 7 hours
KSP Modal Teman Sukses Siap Kucurkan Dana untuk Kembangkan UMKM
KSP Modal Teman Sukses Siap Kucurkan Dana untuk Kembangkan UMKM
PinFinance | in 6 hours
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta