Kesal Mantan Pacar Mau Tanggung Jawab Setelah Anaknya Lahir, Denise Chariesta: Ke Mana Aja Lo Dulu?

Oleh biancamdWednesday, 15th November 2023 | 11:30 WIB
Kesal Mantan Pacar Mau Tanggung Jawab Setelah Anaknya Lahir, Denise Chariesta:  Ke Mana Aja Lo Dulu?
Denise Chariesta melahirkan anak pertamanya. Foto: Instagram@denisechariesta91

PINUSI.COM - Denise Chariesta melahirkan anak pertamanya pada Sabtu (11/11/2023) lalu, di RSIA Brawijaya, Antasari, Jakarta Selatan.

Anak yang diberi nama Baby DC itu merupakan buah hati dari hubungan Denise dengan mantan pacarnya, JK, yang juga mantan suami Jill Gladys.

Namun, Denise mengaku tidak mendapat dukungan dari JK selama masa kehamilannya.

Bahkan, JK sempat menolak mengakui Baby DC sebagai anaknya, dan meminta tes DNA.

Denise pun memutuskan memblokir kontak JK dan mengandung anaknya sendiri dengan bantuan orang tuanya.

Setelah Baby DC lahir, JK tiba-tiba menghubungi Denise lewat salah satu timnya, Frida.

JK mengirimkan pesan WhatsApp yang menyatakan ia siap bertanggung jawab kepada anaknya, dan sudah melunasi biaya persalinan Denise.

“Saya merasa harus bertanggung jawab secara penuh untuk mendukung anak tersebut dari proses kelahiran hingga dia tumbuh dewasa dan menjadi anak yang sehat, pintar, baik dan berguna bagi banyak orang nantinya,” bunyi sebagian pesan JK yang dibacakan Denise.

Namun, Denise tidak terima dengan sikap JK yang mendadak baik.

Ia merasa JK tidak bisa seenaknya datang dan pergi dari kehidupan anaknya.

Ia juga menilai JK hanya mau tanggung jawab dengan uang, tanpa memberikan kasih sayang.

“Ke mana aja lo dulu? Ini baby gue gedein sendiri, sama emak gue sama bapak gue.”

“Kalau mau tanggung jawab tuh pakai duit aja, transfer."

"Jadi nanti kalau nggak bisa ngasih kasih sayang, ya udah, nggak apa-apa."

"Ke hati kan udah nggak ada, ke nurani udah nggak ada, ya pake duit aja, mau apa lagi?” Kata Denise, kesal. 

Denise juga mengingatkan JK tidak mencampuradukkan anak dengan masa lalu mereka.

Ia menegaskan, anaknya tidak bersalah dan tidak bisa memilih lahir dari siapa.

Ia berharap JK bisa menghormati hak-hak anaknya sebagai ayah.

“Jangan sampai anak kebawa-bawa. Anak ini enggak ada salah, dia enggak bisa milih lahir dari siapa,” ucap Denise. (*)

Terkini

Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in 5 hours
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 3 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 2 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in an hour
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | a few seconds ago
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | 23 minutes ago
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | 23 minutes ago
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | an hour ago
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | an hour ago
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta