Ammar Zoni Kembali Tak Bisa Hadirkan Saksi di Sidang Cerainya dari Irish Bella

Oleh NoerAlam123Thursday, 18th January 2024 | 17:30 WIB
Ammar Zoni Kembali Tak Bisa Hadirkan Saksi di Sidang Cerainya dari Irish Bella
Jon Mathias, kuasa Hukum Ammar Zoni, tidak bisa membawa saksi dalam sidang cerai Kamis (18/1/2024). Foto: PINUSI.COM/Noer Alam

PINUSI.COM - Artis Ammar Zoni kembali tidak bisa menghadirkan saksi dalam sidang perceraian dari Irish Bella, di Pengadilan Agama Depok, Jawa Barat, Kamis (18/1/2024).

Saksi yang sudah disiapkan oleh Ammar Zoni berhalangan hadir dalam sidang cerai yang beragendakan pembuktian ini.

Jon Mathias, kuasa hukum Ammar Zoni, mengungkapkan alasan pihaknya tidak bisa membawa saksi dalam sidang cerai.

"Ya mereka (saksi) enggak bisa, bukan kita enggak mau, ya kita senang sekali kalau dia hadir kan gitu," kata Jon Mathias di Pengadilan Agama Depok, Jawa Barat, Kamis (18/1/2024).

Padahal, pihak Ammar Zoni menginginkan para saksi bisa hadir dalam sidang, untuk memberikan keterangan di hadapan majelis hakim.

"Tapi ya karena mereka udah kerja dengan perusahaan lain, ya otomatis kan kita enggak bisa maksa, karena kan sifatnya saksi keperdataan ini kan sukarela, enggak wajib," jelas Jon Mathias. 

Sehingga, sidang cerai Ammar Zoni dan Irish Bella berlanjut ke tahap berikutnya, yaitu kesimpulan, yang akan berlangsung pada 25 Februari 2024.

Sidang kesimpulan dan putusan cerai Ammar Zoni dari Irish Bella, akan digelar secara online.

"Jadi untuk agenda jawab menjawab dan pembuktian sudah selesai."

"Maka sidang selanjutnya adalah melalui e-court, jadi dengan agenda kesimpulan."

"Putusannya juga sudah ditentukan tanggal 1 Februari (secara e-court), jadi kesimpulan tanggal 25, keputusan tanggap 1 Februari," beber Nurul Amaliah, kuasa hukum Irish Bella.

Nurul Amaliah menambahkan, kliennya optimistis bisa memenangkan gugatan cerainya di Pengadilan Agama Depok, Jawa Barat. 

"Insyaallah mudah mudahan ya, kita perjuangannya membuktikan dalil-dalil ya, kita effort-nya udah luar biasa untuk ini, termasuk pembuktian udah maksimal ya," papar Nurul. (*)

Terkini

Menteri Pertanian Ancam Tutup Tiga Perusahaan Jika Terbukti Mengurangi Takaran Minyakita
Menteri Pertanian Ancam Tutup Tiga Perusahaan Jika Terbukti Mengurangi Takaran Minyakita
PinNews | in 6 hours
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in 3 hours
Menbud Fadli Zon Hadir Di Acara 70 Tahun Hubungan Vietnam - Indonesia
Menbud Fadli Zon Hadir Di Acara 70 Tahun Hubungan Vietnam - Indonesia
PinNews | in an hour
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in an hour
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | 18 minutes ago
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | an hour ago
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | 2 hours ago
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | 2 hours ago
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | 2 hours ago
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | 3 hours ago
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta