Ammar Zoni Kembali Tak Bisa Hadirkan Saksi di Sidang Cerainya dari Irish Bella

Oleh NoerAlam123Thursday, 18th January 2024 | 17:30 WIB
Ammar Zoni Kembali Tak Bisa Hadirkan Saksi di Sidang Cerainya dari Irish Bella
Jon Mathias, kuasa Hukum Ammar Zoni, tidak bisa membawa saksi dalam sidang cerai Kamis (18/1/2024). Foto: PINUSI.COM/Noer Alam

PINUSI.COM - Artis Ammar Zoni kembali tidak bisa menghadirkan saksi dalam sidang perceraian dari Irish Bella, di Pengadilan Agama Depok, Jawa Barat, Kamis (18/1/2024).

Saksi yang sudah disiapkan oleh Ammar Zoni berhalangan hadir dalam sidang cerai yang beragendakan pembuktian ini.

Jon Mathias, kuasa hukum Ammar Zoni, mengungkapkan alasan pihaknya tidak bisa membawa saksi dalam sidang cerai.

"Ya mereka (saksi) enggak bisa, bukan kita enggak mau, ya kita senang sekali kalau dia hadir kan gitu," kata Jon Mathias di Pengadilan Agama Depok, Jawa Barat, Kamis (18/1/2024).

Padahal, pihak Ammar Zoni menginginkan para saksi bisa hadir dalam sidang, untuk memberikan keterangan di hadapan majelis hakim.

"Tapi ya karena mereka udah kerja dengan perusahaan lain, ya otomatis kan kita enggak bisa maksa, karena kan sifatnya saksi keperdataan ini kan sukarela, enggak wajib," jelas Jon Mathias. 

Sehingga, sidang cerai Ammar Zoni dan Irish Bella berlanjut ke tahap berikutnya, yaitu kesimpulan, yang akan berlangsung pada 25 Februari 2024.

Sidang kesimpulan dan putusan cerai Ammar Zoni dari Irish Bella, akan digelar secara online.

"Jadi untuk agenda jawab menjawab dan pembuktian sudah selesai."

"Maka sidang selanjutnya adalah melalui e-court, jadi dengan agenda kesimpulan."

"Putusannya juga sudah ditentukan tanggal 1 Februari (secara e-court), jadi kesimpulan tanggal 25, keputusan tanggap 1 Februari," beber Nurul Amaliah, kuasa hukum Irish Bella.

Nurul Amaliah menambahkan, kliennya optimistis bisa memenangkan gugatan cerainya di Pengadilan Agama Depok, Jawa Barat. 

"Insyaallah mudah mudahan ya, kita perjuangannya membuktikan dalil-dalil ya, kita effort-nya udah luar biasa untuk ini, termasuk pembuktian udah maksimal ya," papar Nurul. (*)

Terkini

Kekuatan Harapan di Rumah: Mengungkap Pygmalion Effect dalam Keluarga
Kekuatan Harapan di Rumah: Mengungkap Pygmalion Effect dalam Keluarga
PinHealth | in 7 hours
KSP Modal Teman Sukses Siap Kucurkan Dana untuk Kembangkan UMKM
KSP Modal Teman Sukses Siap Kucurkan Dana untuk Kembangkan UMKM
PinFinance | in 7 hours
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta