Bantah Nikah Siri, Dinar Candy Bilang Hubungannya dengan Ko Apex Urusan Bisnis

Oleh biancamdFriday, 19th January 2024 | 22:30 WIB
Bantah Nikah Siri, Dinar Candy Bilang Hubungannya dengan Ko Apex Urusan Bisnis
Dinar Candy membantah kabar telah menikah siri dengan Ko Apex. Foto: Instagram@ko__apex

PINUSI.COM - Dinar Candy membantah kabar yang menyebutkan dirinya telah menikah siri dengan Ko Apex.

Namun, fakta mengejutkan terungkap, anak-anak Ko Apex sudah memanggilnya dengan sebutan Mami.

Dinar Candy mengungkapkan hal ini, saat tampil di acara Rumpi No Secret yang dipandu oleh Feni Rose.

Dia menjelaskan, hubungannya dengan Ko Apex bukanlah hubungan asmara, melainkan hubungan bisnis.

"Jadi dari kemarin Dinar sama Ko Apex bukan pacaran mesra-mesraan yang orang-orang pikirkan."

"Jadi aku suruh ngurusin usaha, relasinya dari aku orang-orang luar yang mau kerja sama Ko Apex, jadi meeting-nya aku semua," ungkap Dinar Candy.

Dinar Candy juga mengaku sering berlibur bersama anak-anak Ko Apex.

Namun, dia menegaskan itu bukan karena dia ingin dekat dengan mereka, melainkan karena dia disuruh Ko Apex mengurus meeting dengan klien.

Yang lebih mengejutkan lagi, Dinar Candy mengaku Ko Apex menyuruh anak-anaknya, memanggilnya Mami.

Dia tidak keberatan dengan hal itu, dan bahkan merasa dekat dengan anak bungsu Ko Apex.

"Dia disuruh Ko Apex panggil Mami. Ya lihat aja ke depannya (siap jadi ibu sambung)."

"Cuma kalau anak-anak, yang paling kecil itu yang paling dekat. Mungkin karena aku suka main, dia suka main, jadi main bareng. Kayak temenan gitu," tutur Dinar Candy.

Meski begitu, Dinar Candy masih membantah menikah siri dengan Ko Apex.

Dia mengatakan belum tahu apakah akan ada pesta pernikahan atau tidak, dan semuanya tergantung Ko Apex. (*)

Terkini

Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in 5 hours
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 3 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 2 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 40 minutes
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | 6 minutes ago
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | 29 minutes ago
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | 29 minutes ago
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | an hour ago
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | an hour ago
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta