3.000 Pekerja Industri Gim Waswas Kena PHK Akibat Penggunaan Kecerdasan Buatan

Oleh AndikaWednesday, 24th January 2024 | 07:00 WIB
3.000 Pekerja Industri Gim Waswas Kena PHK Akibat Penggunaan Kecerdasan Buatan
3.000 Pekerja Teknologi Waswas Mengalami Pengangguran Akibat Petaka AI.(Foto: Pexels.com)

PINUSI.COM - Survei tahunan tentang keadaan industri gim yang juga dikenal sebagai State of the Game Industry, dirilis oleh Game Developers Conference (GDC).

Dari 3.000 orang yang menjawab, 84% menyatakan mereka agak atau sangat prihatin dengan etika penggunaan kecerdasan buatan alias AI generatif di industri gim.

Hasil survei tersebut menjelaskan kekhawatiran pengembang, termasuk kemungkinan AI akan menggantikan pekerja manusia dan memperburuk PHK, atau kemungkinan pengembang akan didakwa atas pelanggaran hak cipta.

Pengembang juga khawatir AI dapat mengambil data gim mereka tanpa izin.

Responden yang bekerja di bidang teknis seperti pemasaran, pemrograman, dan bisnis, umumnya berpendapat AI akan berdampak positif pada pekerjaan mereka.

Sebaliknya, responden yang bekerja di bidang kreatif seperti seni, narasi, dan jaminan kualitas, berpendapat AI akan berdampak negatif pada pekerjaan mereka.

33 persen responden survei menggunakan Unity atau Unreal Engine saat mengembangkan software mesin video game.

Survei tersebut menunjukkan, sepertiga pengembang yang disurvei telah mempertimbangkan mengubah atau mengganti software mesin gim mereka, karena Unity mengumumkan kebijakan biaya runtime yang membuat heboh industri, dan membuat marah sejumlah pengembang indie.

Selain AI, para pengembang juga khawatir tentang krisis PHK di industri ini.

Lebih dari 90% orang yang menjawab mengatakan, mereka terkena PHK secara pribadi dan di perusahaan mereka.

Namun, survei ini dilakukan pada September 2023, bersamaan dengan pengumuman Epic Games tentang pemutusan lebih dari 800 pekerja dan pemecatan di Unity, Embracer Group, dan Bungie Studios. (*)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta