Samsung Galaxy S24 Series Jadi Smartphone Pertama yang Pakai One UI 6.1

Oleh sarahsalsabillaWednesday, 24th January 2024 | 23:05 WIB
Samsung  Galaxy S24 Series Jadi Smartphone Pertama yang Pakai One UI 6.1
Samsung merilis smartphone flagship terbarunya, Samsung Galaxy S24 series. Foto: beebom.com

PINUSI.COM- Samsung merilis smartphone flagship terbarunya, Samsung Galaxy S24 series.

Tidak hanya dengan keunggulan kamera dan Galaxy AI, Samsung juga sekalian memperkenalkan One UI 6.1.

Galaxy S24, Galaxy S24 Plus, dan Galaxy S24 Ultra jadi smartphone pertama yang menjalankan update One UI 6.1.

Sistem operasi kustomisasi Android 14 ini menghadirkan sederetan fitur untuk memudahkan pengguna, dua di antaranya adalah Quick Share dan Super HDR.

 

Meski begitu, sebagaimana dikutip dari Gizchina, Selasa (23/1/2024), fitur Quick Share dan Super HDR yang diperbarui ini masih eksklusif hanya ada di One UI 6.1 yang berjalan di Galaxy S24.

 

Samsung mungkin saja membawa kedua fitur tersebut ke perangkat lain yang mereka rilis, namun untuk saat ini hanya pemilik Samsung S24 yang bisa menikmatinya.

 

Sebenarnya, seperti apa sih kedua fitur tersebut?

 

Pengguna Android mungkin bingung dengan fitur berbagi file Quick Share di One UI 6.1 dengan fitur Nearby Share milik Google.

 

Keduanya memang sama-sama melakukan hal yang sama, menghadirkan solusi yang mudah untuk berbagi file. Namun, dibandingkan Nearby Share, Quick Share di Galaxy S24 jauh lebih cepat.

 

Dengan begitu, pembaruan Quick Share di One UI 6.1 ini memungkinkan pengguna mengirimkan file berukuran besar lebih cepat. (*)

Terkini

Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 6 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 5 hours
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | in 4 hours
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | in 4 hours
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | in 3 hours
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | in 3 hours
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 13:25 WIB
Brimob Metro Jaya Gelar Dapur Lapangan di Pondok Gede Permai untuk Bantu Warga Terdampak Banjir
Brimob Metro Jaya Gelar Dapur Lapangan di Pondok Gede Permai untuk Bantu Warga Terdampak Banjir
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 11:06 WIB
Pemerintah Segel Empat Destinasi Wisata di Puncak Bogor Akibat Pelanggaran Lingkungan
Pemerintah Segel Empat Destinasi Wisata di Puncak Bogor Akibat Pelanggaran Lingkungan
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 10:02 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta