Redmi Luncurkan Buds 5 Pro, Cocok untuk Main Gim, Isi Daya Lima Menit Bisa Dipakai Dua Jam

Oleh biancamdFriday, 1st December 2023 | 22:30 WIB
Redmi Luncurkan Buds 5 Pro, Cocok untuk Main Gim, Isi Daya Lima Menit Bisa Dipakai Dua Jam
Redmi meluncurkan earphone Redmi Buds 5 Pro. Foto: GSMArena

PINUSI.COM - Redmi, sub-brand Xiaomi, meluncurkan earphone True Wireless Stereo (TWS) terbarunya, Redmi Buds 5 Pro, di Cina pada Rabu (29/11/2023) lalu.

Earphone ini memiliki sejumlah peningkatan dari pendahulunya, Redmi Buds 5, yang dirilis pada September 2023.

Redmi Buds 5 Pro memiliki pengaturan ANC yang ditenagai kecerdasan buatan (AI), yang bisa mengatur tingkat pengurangan suara berdasarkan lingkungan pengguna.

Pengaturan ini dibagi menjadi 'Deep Noise Reduction,' untuk mengurangi kebisingan di lingkungan seperti bandara atau stasiun kereta.

Kemudian, 'Balanced Noise Reduction,' di lingkungan yang tingkat kebisingannya lebih rendah seperti jalanan, dan 'Mild Noise Reduction' untuk kebisingan yang paling rendah, seperti di lingkungan kantor atau perpustakaan.

Redmi Buds 5 Pro juga mendukung LHDC 5.0 codec, yang diklaim bisa menghadirkan suara berkualitas tinggi untuk streaming.

Ada pula audio spasial 360 derajat dan Bluetooth 5.3 dengan latensi audio 49 ms.

Latensi yang rendah memungkinkan pengguna mendengar suara rendah delay, sehingga cocok untuk bermain gim.

Untuk daya, mereka mengeklaim masing-masing earbud bisa bertahan 10 jam, dan ketika terhubung dengan charging case menjadi 38 jam.

TWS Redmi Buds 5 Pro tersebut mendukung pengisian cepat. Setelah diisi dayanya selama lima menit, pengguna bisa menggunakan earphone selama dua jam untuk pemutaran musik.

Spesifikasi Redmi Buds 5 Pro lainnya mencakup sertifikasi anti air dan debu IP54 dan Hi-Res Audio.

TWS Redmi Buds 5 Pro mendapatkan sertifikasi audio dari QQ Music Zhenpin Master Tape, Zhenpin Master Audio, NetEase Cloud Sound, dan Kugou Viper Atmos.

Redmi Buds 5 Pro tersedia dalam varian warna Ice Porcelain Blue, Clear Snow White, dan Obsidian Black.

Selain Redmi Buds 5 Pro, pabrikan tersebut juga meluncurkan Redmi Buds 5 Pro Gaming Edition dengan warna hitam dan oranye.

Redmi Buds 5 Pro sudah bisa dibeli di Cina dengan harga 399 Yuan (sekitar Rp871.400).

Sedangkan harga Redmi Buds 5 Pro Gaming Edition sebesar 499 Yuan (sekitar Rp1 juta).

Earbuds edisi e-sports tersebut sudah bisa dipesan (pre-order), sedangkan penjualan perdananya baru dimulai pada 5 Desember 2023. (*)

Terkini

Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
PinNews | 3 hours ago
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
PinTect | 3 hours ago
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
PinNews | 3 hours ago
Anggota Komisi X Kritik Naturalisasi, Ini Jawaban Erick Thohir
Anggota Komisi X Kritik Naturalisasi, Ini Jawaban Erick Thohir
PinSport | 4 hours ago
Nikita Mirzani Jemput Paksa Anak di Apartemen, Kondisi Anak Syok dan Histeris
Nikita Mirzani Jemput Paksa Anak di Apartemen, Kondisi Anak Syok dan Histeris
PinTertainment | 4 hours ago
NPWP Jokowi, Sri Mulyani dan 6 Juta Data NPWP Lainnya Bocor !
NPWP Jokowi, Sri Mulyani dan 6 Juta Data NPWP Lainnya Bocor !
PinNews | 4 hours ago
GP Mandalika Tidak Laku ? Tiket Baru Terjual Segini
GP Mandalika Tidak Laku ? Tiket Baru Terjual Segini
PinSport | 10 hours ago
Polisi Masih Buru IS, Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan, Keluarga Minta IS Menyerahkan Diri
Polisi Masih Buru IS, Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan, Keluarga Minta IS Menyerahkan Diri
PinNews | 10 hours ago
Spoiler Lengkap One Piece Chapter 1127: Petualangan Baru di Negeri Misterius Elbaf
Spoiler Lengkap One Piece Chapter 1127: Petualangan Baru di Negeri Misterius Elbaf
PinTertainment | 10 hours ago
IShowSpeed Pecahkan Rekor Live Streaming 1 Juta Penonton  di Indonesia Selama Tur Asia
IShowSpeed Pecahkan Rekor Live Streaming 1 Juta Penonton di Indonesia Selama Tur Asia
PinTertainment | Wednesday, 18th September 2024 | 20:31 WIB