WhatsApp Luncurkan Fitur Avatar Berbasis Selfie, Begini Cara Bikinnya

Oleh biancamdWednesday, 6th December 2023 | 23:30 WIB
WhatsApp Luncurkan Fitur Avatar Berbasis Selfie, Begini Cara Bikinnya
Whatsapp bisa buat avatar dari selfie. Foto: Whatsapp

PINUSI.COM - WhatsApp kini memudahkan penggunanya membuat avatar kartun sebagai gambar profil.

Dengan fitur baru yang diluncurkan pada Senin 4 Desember 2023, Pinusian cukup mengambil selfie, dan WhatsApp akan memberikan saran avatar yang sesuai dengan wajah Pinusian.

Fitur Avatar pertama kali diperkenalkan oleh WhatsApp pada Desember tahun lalu, setelah fitur serupa populer di Facebook dan Instagram.

Menurut Meta, induk perusahaan WhatsApp, lebih dari satu miliar Meta Avatar telah dibuat hingga saat ini.

Sebelumnya, pengguna harus membuat avatar ini secara manual, memilih warna kulit, bentuk mata, gaya rambut, pakaian, dan lain-lain.

Namun, dengan fitur baru ini, Pinusian hanya perlu mengambil selfie, dan WhatsApp akan menghasilkan opsi avatar yang disarankan dalam hitungan detik.

“Anda sekarang dapat mengambil selfie langsung, dan dalam hitungan detik kami akan memberikan opsi avatar yang disarankan yang dihasilkan dari foto Anda.”

“Anda dapat memilih dari opsi yang diberikan dan mempersonalisasikannya lebih lanjut, untuk mewakili diri Anda dengan sebaik-baiknya,” jelas WhatsApp. 

Cara membuat avatar berbasis selfie ini sangat mudah. Pinusian tinggal membuka aplikasi WhatsApp pada ponsel, dan mengetuk Pengaturan.

Kemudian, ketuk ‘Avatar’, lalu ketuk ‘Buat Avatar Anda’. Ambil selfie, lalu pilih warna kulit. Pinusian dapat mengambil ulang pada tahap ini.

Setelah itu, aplikasi akan menampilkan saran avatar berdasarkan selfie Pinusian.

Jika Pinusian suka, ketuk Selesai, atau ketuk ‘Lakukan lebih banyak pengeditan’ untuk mengubah detail avatar.

WhatsApp menjamin foto selfie Pinusian tidak akan digunakan untuk tujuan lain dan akan segera dihapus.

“Foto Anda tidak akan digunakan untuk tujuan lain dan akan segera dimulai proses penghapusan,” kata WhatsApp.

Fitur ini telah diuji coba dengan ‘beberapa pengguna’ di seluruh dunia, dan kini telah tersedia secara global. (*) 

Terkini

Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 6 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 4 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 4 hours
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | in 3 hours
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | in 2 hours
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | in 2 hours
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | in 2 hours
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | in 2 hours
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 13:25 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta