Apple Selidiki Eror pada Layar Sentuh Watch Series 9 dan Ultra 2

Oleh AndikaMonday, 12th February 2024 | 23:30 WIB
Apple Selidiki Eror pada Layar Sentuh Watch Series 9 dan Ultra 2
Apple menyelidiki masalah yang berdampak pada beberapa model Apple Watch Series 9 dan Apple Watch Ultra 2. Foto: Apple

PINUSI.COM - Dalam memo internal yang dikirim kepada penyedia layanan, Apple mengonfirmasi mereka sedang menyelidiki masalah yang berdampak pada beberapa model Apple Watch Series 9 dan Apple Watch Ultra 2.

Problem ini mungkin menyebabkan perilaku tidak terduga pada beberapa model Apple Watch tanpa interaksi pengguna.

Panggilan telepon yang tidak disengaja, aplikasi yang terbuka atau tertutup tanpa perintah, atau kesulitan untuk memasukkan kode sandi perangkat, adalah beberapa contohnya.

Menurut memo internal Apple, masalah ini dapat menyebabkan layar jam tangan 'melompat tidak menentu' atau menampilkan aktivitas lain yang tidak disengaja.

Belum diketahui seberapa besar masalah ini, atau apakah itu disebabkan oleh kesalahan perangkat keras atau perangkat lunak.

Namun, perusahaan menyarankan pengguna memastikan Apple Watch mereka menjalankan watchOS terbaru, menunjukkan kemungkinan perbaikan perangkat lunak.

Apple belum mengungkapkan batas waktu penyelesaian atau apakah perangkat keras yang salah dapat menyebabkan masalah ini.

Saat ini, dilaporkan Apple telah memberi tahu teknisi Penyedia Layanan Resmi untuk menghindari memperbaiki perangkat yang terkena dampak selama penyelidikan.

Jika Pinusian mengalami masalah ini, satu-satunya cara untuk memulai kembali Apple Watch adalah dengan menekan dan menahan Digital Crown dan tombol samping secara bersamaan selama setidaknya 10 detik, atau hingga logo Apple muncul. (*)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta