Kalahkan Samsung, Oppo Jadi Raja Ponsel Indonesia

Oleh AndikaWednesday, 22nd May 2024 | 00:30 WIB
Kalahkan Samsung, Oppo Jadi Raja Ponsel Indonesia
Oppo mengambil posisi pertama sebagai raja ponsel di Indonesia pada kuartal pertama (Q1) 2024. Foto: Pinterest/Design Interior

PINUSI.COM - Oppo mengambil posisi pertama sebagai raja ponsel di Indonesia pada kuartal pertama (Q1) 2024.

Posisi ini sebelumnya dipegang Samsung pada kuartal keempat (Q4) 2023, dan sepanjang tahun sebelumnya.

Oppo mencatat pertumbuhan 8,5 persen secara tahun-ke-tahun (yoy), dengan pangsa pasar 19,9% pada Q1 2024, sementara Samsung mengalami penurunan 8,2 persen secara tahun-ke-tahun (yoy) dengan pangsa pasar 17,3%.

Oppo memiliki kemampuan meningkatkan penjualan di segmen menengah dan bawah, menurut Vanessa Aurelia, analis pasar Associate IDC Indonesia.

Sebanyak 10 juta unit HP terjual pada kuartal pertama 2024, atau naik 27,4% yoy, menunjukkan kembalinya semangat bisnis HP di Indonesia, setelah merosot dalam beberapa kuartal terakhir.

IDC mencatat pertumbuhan yang signifikan ini, disebabkan oleh momen Ramadan.

iPhone yang diproduksi Apple memimpin pertumbuhan tahunan 12,8% HP premium, dengan harga US$ 600 (Rp 9,5 jutaan).

Sementara, Apple, Samsung, Vivo, dan Xiaomi berkontribusi terbesar pada segmen menengah, yang mencatat pertumbuhan tertinggi sebesar 73,4% yoy, dengan harga mulai dari US$ 200 hingga US$ 600.

Selanjutnya, segmen bawah dengan harga di bawah US$ 200 tumbuh 17,8%, dipimpin oleh Transsion (Infinix, Itel, dan Tecno). (*)

Terkini

Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | in 7 hours
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | in 6 hours
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 13:25 WIB
Brimob Metro Jaya Gelar Dapur Lapangan di Pondok Gede Permai untuk Bantu Warga Terdampak Banjir
Brimob Metro Jaya Gelar Dapur Lapangan di Pondok Gede Permai untuk Bantu Warga Terdampak Banjir
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 11:06 WIB
Pemerintah Segel Empat Destinasi Wisata di Puncak Bogor Akibat Pelanggaran Lingkungan
Pemerintah Segel Empat Destinasi Wisata di Puncak Bogor Akibat Pelanggaran Lingkungan
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 10:02 WIB
Komisi II DPR RI Tolak Usulan Penundaan Pengangkatan CPNS 2024 Hingga 2026
Komisi II DPR RI Tolak Usulan Penundaan Pengangkatan CPNS 2024 Hingga 2026
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 08:53 WIB
Cara Efektif Membersihkan Memori HP Tanpa Hapus Data
Cara Efektif Membersihkan Memori HP Tanpa Hapus Data
PinTect | Thursday, 6th March 2025 | 14:06 WIB
Cara Mencetak Kartu Keluarga (KK) Secara Online dengan Mudah
Cara Mencetak Kartu Keluarga (KK) Secara Online dengan Mudah
PinTect | Thursday, 6th March 2025 | 13:31 WIB
Ramalan Zodiak Hari Ini, 6 Maret 2025: Keberuntungan dan Tantangan Menanti!
Ramalan Zodiak Hari Ini, 6 Maret 2025: Keberuntungan dan Tantangan Menanti!
PinTertainment | Thursday, 6th March 2025 | 12:22 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta