Nissan Sematkan Banyak Fitur Baru di Magnite Geza Edisi Khusus

Oleh Ratsongko123Sunday, 26th May 2024 | 21:00 WIB
Nissan Sematkan Banyak Fitur Baru di Magnite Geza Edisi Khusus
Nissan Magnite dengan ubahan menarik. Foto: Nissan

PINUSI.COM - Hanya memiliki varian CVT bensin turbo, Nissan meluncurkan edisi khusus Magnite Geza di India.

Menjadi varian CVT paling terjangkau dari model ini, pabrikan siap menarik perhatian konsumen.

Motorbeam melansir, hadirnya Geza terinspirasi oleh teater Jepang dan tema musiknya yang ekspresif.

Tak heran, mobil terbaru ini disematkan beragam fitur yang hanya tersedia pada kendaraan edisi khusus tersebut.

Salah satu fitur yang menarik perhatian ialah sistem infotainment layar sentuh 9 inci, Apple CarPlay nirkabel dan Android Auto, sistem audio JBL, kamera belakang dengan garis lintasan, pencahayaan ambient dengan kontrol berbasis aplikasi Nissan, opsi pelapis jok berwarna krem, dan lencana pada interior dan eksterior.

Tersedia secara eksklusif, Nissan Magnite Geza edisi khusus disematkan mesin bensin 1.0 liter turbo yang menghasilkan tenaga 98 dk pada 5.000 rpm dan torsi 152 Nm pada 2.200-4.400 rpm, yang dipadukan dengan transmisi otomatis CVT.

Dengan diluncurkannya edisi khusus ini, pabrikan mobil asal Jepang tersebut ingin trim CVT dapat diakses oleh khalayak lebih luas, dengan positioning harga yang menarik.

Hal ini akan membantu meningkatkan penjualan SUV kompak sampai batas tertentu.

Nissan juga tengah bersiap meluncurkan Magnite facelift terbaru, yang akan mendapatkan perubahan kosmetik dan fitur baru.

Prototipe tersebut sedang diuji baru-baru ini.

Untuk pasar otomotif India, Nissan Magnite akan bersaing dengan Renault Kiger, Maruti Brezza, Hyundai Venue, Kia Sonet, Mahindra XUV 3XO dan Tata Nexon.

Banderol Nissan Magnite Geza dibanderol Rs9,84 lakh atau sekitar Rp190 juta. (*)

Terkini

Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 7 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 6 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 5 hours
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | in 3 hours
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | in 3 hours
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | in 3 hours
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | in 3 hours
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 13:25 WIB
Brimob Metro Jaya Gelar Dapur Lapangan di Pondok Gede Permai untuk Bantu Warga Terdampak Banjir
Brimob Metro Jaya Gelar Dapur Lapangan di Pondok Gede Permai untuk Bantu Warga Terdampak Banjir
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 11:06 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta