Akhir Tahun Ini Apple Vision Pro Bakal Gebrak Pasar Cina

Oleh biancamdFriday, 29th March 2024 | 07:30 WIB
Akhir Tahun Ini Apple Vision Pro Bakal Gebrak Pasar Cina
Vision Pro akan tersedia di Cina. Foto: Apple

PINUSI.COM - Apple Vision Pro, teknologi komputer spasial revolusioner, siap menggebrak pasar Cina!

Kabar gembira bagi para penggemar Apple di negara tirai bambu tersebut, CEO Apple Tim Cook mengonfirmasi kehadiran Vision Pro di Cina pada akhir tahun ini.

Peluncuran ini menjadi langkah penting dalam ekspansi global Apple setelah sukses di pasar Amerika Serikat (AS).

Menurut laporan dari Reuters, pengumuman ini disampaikan langsung oleh Tim Cook dalam acara China Development Forum, sebagai respons atas pertanyaan media.

Cook menegaskan komitmen Apple dalam menghadirkan inovasi terbaru ke seluruh dunia, termasuk di Cina, yang menjadi salah satu pasar utama bagi perusahaan teknologi tersebut.

Meskipun detail tentang tanggal pasti peluncuran Vision Pro di Cina belum diungkapkan, konfirmasi ini menjadi titik terang bagi para penggemar teknologi di sana.

Vision Pro, sebuah headset campuran realitas (MR), akan menawarkan pengalaman baru yang belum pernah ada sebelumnya di pasar teknologi Cina.

Petunjuk yang diungkap oleh Apple melalui kode visionOS juga menunjukkan perangkat ini telah disiapkan untuk berbagai bahasa, termasuk Bahasa Kanton, bahasa Cina yang disederhanakan, serta bahasa lainnya yang mencakup negara-negara seperti Australia, Kanada, Jepang, dan Korea.

Hal ini menjadi indikasi kuat Vision Pro siap untuk merambah pasar global dengan dukungan multibahasa yang luas. (*)

Terkini

Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 6 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 5 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 4 hours
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | in 3 hours
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | in 3 hours
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | in 3 hours
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | in 2 hours
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | in 2 hours
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 13:25 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta