Huawei Tak Berpikir Jadi Produsen Mobil Listrik, Fokus ICT

Oleh CarrisaeltrMonday, 1st March 2021 | 12:33 WIB
Huawei Tak Berpikir Jadi Produsen Mobil Listrik, Fokus ICT

Huawei tegaskan ingin berperan dalam perangkat penunjang teknologi ICT, bukan produksi unit mobil listrik.

PINUSI.COM – Huawei kabarnya sedang merencanakan produksi mobil listrik dengan mereknya sendiri. Beberapa model bahkan berpeluang diluncurkan sebelum akhir tahun 2021. Rupanya, sudah mulai masuk tahap merancang EV secara internal dan mendekati pemasok.

Kabar ini tentu mengejutkan, sebab Huawei terakhir dikabarkan sempat merana karena terdampak pemblokiran Pemerintah Amerika Serikat (AS). Membuat cukup banyak diversifikasi portofolio produknya.

Turut juga dilaporkan sedang dalam pembicaraan dengan Changan Automobile, entitas milik negara di Tiongkok, serta Teknologi Energi Baru BluePark dari BAIC Group dan produsen mobil lainnya untuk menggunakan pabrik mobil mereka untuk membuat EV.

Rumornya, Richard Yu Head of Consumer Business Group Huawei juga sudah menyiratkan, bahwa memang benar perusahaan telah mengalihkan fokus ke mobil listrik, menargetkan segmen pasar massal, dengan harga produk yang terjangkau. Demikian sebagaimana melansir laman gsmarena.

Namun, juru bicara pihak perusahaan di kantor pusat, membantah soal rencana merancang EV atau memproduksi kendaraan bermerek Huawei. Seraya juga menegaskan bahwa bidang ICT (teknologi informasi dan komunikasi) masih menjadi fokus perusahaan.

"Huawei bukanlah produsen mobil. Namun melalui ICT (teknologi informasi dan komunikasi), kami bertujuan untuk menjadi mobil yang berorientasi digital dan baru, seperti penyedia komponen, memungkinkan OEM mobil (pabrikan peralatan asli) untuk membuat kendaraan yang lebih baik," tegas pihak perusahaan.

Terkini

Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | in 7 hours
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 13:25 WIB
Brimob Metro Jaya Gelar Dapur Lapangan di Pondok Gede Permai untuk Bantu Warga Terdampak Banjir
Brimob Metro Jaya Gelar Dapur Lapangan di Pondok Gede Permai untuk Bantu Warga Terdampak Banjir
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 11:06 WIB
Pemerintah Segel Empat Destinasi Wisata di Puncak Bogor Akibat Pelanggaran Lingkungan
Pemerintah Segel Empat Destinasi Wisata di Puncak Bogor Akibat Pelanggaran Lingkungan
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 10:02 WIB
Komisi II DPR RI Tolak Usulan Penundaan Pengangkatan CPNS 2024 Hingga 2026
Komisi II DPR RI Tolak Usulan Penundaan Pengangkatan CPNS 2024 Hingga 2026
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 08:53 WIB
Cara Efektif Membersihkan Memori HP Tanpa Hapus Data
Cara Efektif Membersihkan Memori HP Tanpa Hapus Data
PinTect | Thursday, 6th March 2025 | 14:06 WIB
Cara Mencetak Kartu Keluarga (KK) Secara Online dengan Mudah
Cara Mencetak Kartu Keluarga (KK) Secara Online dengan Mudah
PinTect | Thursday, 6th March 2025 | 13:31 WIB
Ramalan Zodiak Hari Ini, 6 Maret 2025: Keberuntungan dan Tantangan Menanti!
Ramalan Zodiak Hari Ini, 6 Maret 2025: Keberuntungan dan Tantangan Menanti!
PinTertainment | Thursday, 6th March 2025 | 12:22 WIB
Manajer Reza Gladys Diperiksa, Dugaan Pemerasan Nikita Mirzani Kian Berkembang
Manajer Reza Gladys Diperiksa, Dugaan Pemerasan Nikita Mirzani Kian Berkembang
PinTertainment | Thursday, 6th March 2025 | 11:22 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta