Digitalisasi Manuskrip, Upaya Selamatkan Warisan Budaya

Oleh CarrisaeltrThursday, 11th March 2021 | 17:10 WIB
Digitalisasi Manuskrip, Upaya Selamatkan Warisan Budaya
Digitalisasi manuskrip sudah dilakukan sejak 2017, telah berhasil mendigitalkan 193.646 halaman manuskrip (Foto: Istimewa)

PINUSI.COM – Digitalisasi manuskrip, menambah daftar panjang upaya memodernisasi berbagai aspek-aspek kehidupan di tanah air. Manuskrip yang merupakan salah satu kekayaan Indonesia sekaligus warisan nenek moyang yang harus dilestarikan. Banyak hal dari manuskrip yang mesti dilestarikan, ialah aksara, bahasa dan tradisi.

Hal itu sedang diwujudkan melalui program Digital Repository of Endangered and Affected Manuscripts in Southeast Asia (DREAMSEA) oleh Pusat Pengkajian Islam dan Masyarakat (PPIM) UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, Centre for the Study of Manuscript Cultures (CSMC) University of Hamburg dan lembaga filantropis Arcadia Fund..

Sebagaimana menukil keterangan tertulis Principal Investigator DREAMSEA, Oman Fathurahman, Sejak 2017, pihaknya bekerja sama dengan Masyarakat Pernaskahan Nusantara (Manassa) dan berbagai komunitas budaya telah berhasil mendigitalkan 193.646 halaman manuskrip dari 58 koleksi milik masyarakat Indonesia.

"DREAMSEA memfasilitasi penyediaan digitalisasi manuskrip untuk dimanfaatkan berbagai keperluan termasuk penyelamatan aksara. Dari ribuan manuskrip yang telah berhasil didigitalisasi oleh DREAMSEA, teridentifikasi 18 jenis aksara yang digunakan. Dan tentu saja, perlu dilakukan tindak lanjut setelah digitalisasi naskah. Digitalisasi aksara adalah salah satu yang dapat diupayakan," ujar Oman.

Selaras dengan itu, Pengelola Nama Domain Internet Indonesia (Pandi) juga tengah berjuang melakukan digitalisasi aksara nusantara, yang harapannya dapat digunakan dalam berbagai platform digital.

Demi menyukseskannya, butuh sinergi dengan pihak yang ahli pengkajian manuskrip. Dalam hal ini, Manassa yang ahli dalam kajian manuskrip Nusantara berperan sebagai jembatan pengetahuan naskah dan aksara Nusantara.

Terkini

Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | in 7 hours
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | in 7 hours
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | in 6 hours
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | in 6 hours
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 13:25 WIB
Brimob Metro Jaya Gelar Dapur Lapangan di Pondok Gede Permai untuk Bantu Warga Terdampak Banjir
Brimob Metro Jaya Gelar Dapur Lapangan di Pondok Gede Permai untuk Bantu Warga Terdampak Banjir
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 11:06 WIB
Pemerintah Segel Empat Destinasi Wisata di Puncak Bogor Akibat Pelanggaran Lingkungan
Pemerintah Segel Empat Destinasi Wisata di Puncak Bogor Akibat Pelanggaran Lingkungan
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 10:02 WIB
Komisi II DPR RI Tolak Usulan Penundaan Pengangkatan CPNS 2024 Hingga 2026
Komisi II DPR RI Tolak Usulan Penundaan Pengangkatan CPNS 2024 Hingga 2026
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 08:53 WIB
Cara Efektif Membersihkan Memori HP Tanpa Hapus Data
Cara Efektif Membersihkan Memori HP Tanpa Hapus Data
PinTect | Thursday, 6th March 2025 | 14:06 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta