Jago Main Fortnite, Ozil Siap Jadi Atlet E-Sports

Oleh anang-fajar-irawanSunday, 19th June 2022 | 02:03 WIB
Jago Main Fortnite, Ozil Siap Jadi Atlet E-Sports

PINUSI.COM - Pesepakbola asal Jerman, Mesut Ozil, tengah mempersiapkan diri untuk memulai petualangan baru pasca pensiun nanti. Ternyata, dia siap untuk merambah dunia esports.

Pemain berusia 33 tahun ini sudah dikonfirmasi bahwa namanya tidak dimasukkan dalam skuad klubnya, Fenerbahce, setelah ditangani pelatih anyar, Jorge Jesus.

Sebelumnya, pesepakbola berdarah Turki ini mengalami pembekuan di skuad Fenerbahce saat ditangani pelatih interim, Ismail Kartal, karena alasan kebugaran.

Kini, Ozil sudah tak lagi menjaid bagian dari skuad tim meskipun kontraknya masih tersisa 18 bulan. Sambil mencari tim baru, Ozil menyibukkan diri dengan membangun tim esportnya sendiri

Hal ini terkuak dari sang agen, Dr. Erkut Sogut. "Dia akan lebih banyak melibatkan diri untuk esport dan mungkin akan menjadi atlet esports," ujarnya kepada Telegraph

"Dia memiliki permainan yang bagus di permainan Fortnite dan saya tak terkejut dia nantinya dia menjadi atlet esports yang kompetitif. Dia punya tim esport sendiri bernama M10 Esports, dia punya rumah game sendiri di Jerman. Dia suka permainan FIFA dan Fortnite," sambungnya

Ozil sendiri sudah memainkan 37 pertandingan bersama Fenerbahce sejak didatangkan dari Arsenal pada 2021 lalu dan tidak lagi bermain sejak 20 Maret karena namanya sudah tak lagi masuk di skuad.

Terkini

Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in 6 hours
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 4 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 3 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 2 hours
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | in an hour
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | in an hour
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | in 44 minutes
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | in 9 minutes
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | 7 minutes ago
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta