Wow! Karya Adibusana Kolaborasi Rolls-Royce dan Iris van Herpen, Phantom Syntopia

Oleh dialpuThursday, 9th March 2023 | 16:19 WIB
Wow! Karya Adibusana Kolaborasi Rolls-Royce dan Iris van Herpen, Phantom Syntopia

PINUSI.COM - Iris van Herpen merupakan desainer adibusana atau haute couture Rolls-Royce Motor Cars telah mengajak Rolls-Royce Bespoke Collective untuk berkolaborasi dalam sebuah proyek bernama Phantom Syntopia. Dalam proyek ini, mereka menciptakan sebuah mobil mewah yang sangat eksklusif dengan tema Weaving Water, serta sebuah parfum yang hanya diproduksi satu di dunia.

Perusahaan mobil mewah yang memiliki studio pengerjaan di Goodwood, West Sussex, Inggris, mengumumkan pembuatan Phantom Syntopia sebagai Phantom Bespoke yang paling kompleks secara teknis yang pernah dibuat.

Iris van Herpen mengatakan bahwa ia mendapat inspirasi dari konsep "Weaving Water" dan ingin mengubah perasaan gerakan menjadi pengalaman cair yang menarik dalam sebuah Rolls-Royce Phantom.

Untuk mewujudkan hal tersebut, Rolls-Royce Phantom Syntopia menggunakan platform Phantom Extended sebagai basis untuk menciptakan media pakaian otomotif yang unik. Proses pembuatan memakan waktu empat tahun dan seluruhnya menekankan pada personalisasi, dengan inspirasi dari pola dan bentuk yang ditemukan di alam.

BACA LAINNYA: Bisa Bikin Ganteng Mobil!, JSL kenalkan Produk Aksesoris Terbaru di IIMS 2023

Rolls-Royce Bespoke Collective membuat cat yang eksklusif yang disebut Liquid Noir dan dideskripsikan sebagai cat yang warnanya berpendar di bawah sinar matahari yaitu ungu, biru, magenta, dan emas yang bisa dilihat dari sudut yang berbeda.

Bagian kap mobil Rolls-Royce Phantom Syntopia (source: Rolls-Royce)

Saat membuka pintu mobil yang dirancang dengan megah, mata langsung tertuju pada Weaving Water Starlight Headliner yang menampilkan tekstur perak mengalir yang dibuat dari kain nilon tenun. Karya Iris van Herpen yang disebut Embossed Sounds memberikan efek tiga dimensi yang menakjubkan. Proses pembuatan memakan waktu hampir 300 jam dan dilakukan sepenuhnya secara manual.

BACA LAINNYA: : Mitos atau Fakta, Darah Haid itu Darah Kotor?

Untuk melengkapi mobil super mewah ini, Nose of the Bespoke Collective menciptakan sebuah parfum yang memakan waktu sekitar dua tahun untuk diproduksi. Parfum ini memiliki aroma utama dari kayu cedar, mawar dari Patagonia, dan sentuhan lemon yang ringan.

https://pinusi.com/pintomotif/pln-kebut-pembangunan-spklu-insentif-kendaraan-listrik-ditetapkan/

Editor : Cipto Aldi

Terkini

Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
PinNews | in 2 hours
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
PinTect | in 2 hours
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
PinNews | in 2 hours
Anggota Komisi X Kritik Naturalisasi, Ini Jawaban Erick Thohir
Anggota Komisi X Kritik Naturalisasi, Ini Jawaban Erick Thohir
PinSport | in 2 hours
Nikita Mirzani Jemput Paksa Anak di Apartemen, Kondisi Anak Syok dan Histeris
Nikita Mirzani Jemput Paksa Anak di Apartemen, Kondisi Anak Syok dan Histeris
PinTertainment | in 2 hours
NPWP Jokowi, Sri Mulyani dan 6 Juta Data NPWP Lainnya Bocor !
NPWP Jokowi, Sri Mulyani dan 6 Juta Data NPWP Lainnya Bocor !
PinNews | in an hour
GP Mandalika Tidak Laku ? Tiket Baru Terjual Segini
GP Mandalika Tidak Laku ? Tiket Baru Terjual Segini
PinSport | 4 hours ago
Polisi Masih Buru IS, Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan, Keluarga Minta IS Menyerahkan Diri
Polisi Masih Buru IS, Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan, Keluarga Minta IS Menyerahkan Diri
PinNews | 4 hours ago
Spoiler Lengkap One Piece Chapter 1127: Petualangan Baru di Negeri Misterius Elbaf
Spoiler Lengkap One Piece Chapter 1127: Petualangan Baru di Negeri Misterius Elbaf
PinTertainment | 5 hours ago
IShowSpeed Pecahkan Rekor Live Streaming 1 Juta Penonton  di Indonesia Selama Tur Asia
IShowSpeed Pecahkan Rekor Live Streaming 1 Juta Penonton di Indonesia Selama Tur Asia
PinTertainment | Wednesday, 18th September 2024 | 20:31 WIB