Bus Listrik Wara-wiri di Jakarta Selama KTT ASEAN

Oleh biancamdTuesday, 5th September 2023 | 14:00 WIB
Bus Listrik Wara-wiri di Jakarta Selama KTT ASEAN

PINUSI.COM - Pemerintah DKI Jakarta menyiapkan armada bus listrik selama penyelenggaraan KTT ke-43 ASEAN, 5-7 September 2023.

Puluhan bus listrik disiapkan untuk mendukung acara tersebut.

Menurut Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Syafrin Liputo, bus listrik tersebut akan digunakan selama pertemuan para pemimpin negara saat KTT ASEAN 2023.

BACA LAINNYA: Ini 5 Mobil Listrik yang Disiapkan untuk Delegasi KTT ASEAN 2023 di Jakarta

"Kami mengoperasikan sebanyak empat armada bus listrik sejak tanggal 4 hingga 6 September, untuk mobilisasi tim penyambutan peserta KTT ASEAN."

"Dari landasan pacu menuju VIP room Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten dan sebaliknya," kata Syafrin, dikutip dari situs Pemprov DKI Jakarta, Senin (4/9/2023).

Armada bus listrik TransJakarta juga telah dikerahkan untuk melayani empat rute, sejak 30 Agustus hingga 7 September.

BACA LAINNYA: Tiga Jenis Kopi Arabika Khas Nusantara Disajikan di KTT ASEAN 2023

Rute pertama adalah shuttle Blue Line yang beroperasi mulai 30 Agustus hingga 4 September, dari pukul 07.00 hingga 22.00 WIB. Delapan armada Bus TransJakarta listrik akan melayani rute ini.

Rute kedua adalah shuttle Red Line yang beroperasi pada 2 September dari pukul 07.00 hingga 19.00 WIB.

Armada bus dalam layanan ini akan berkeliling dari Hotel The Ritz Carlton sayap barat menuju Gedung Serbaguna Senayan, Stasiun MRT Istora Mandiri, Gedung Polda Metro Jaya, dan kembali ke kawasan hotel dari sayap timur hotel.

Rute ketiga adalah shuttle Purple Line yang beroperasi pada 4 September dari pukul 17.00 hingga 19.00 WIB.

Shuttle Purple Line akan melayani rute dari Ballroom Hotel Sultan menuju sisi timur dan barat The Ritz Calton.

Rute keempat adalah shuttle Green Line yang beroperasi pada 4 hingga 7 September dari pukul 05.00 hingga 08.00 WIB.

Rute ini akan mengantar media dari pintu 9 GBK menuju Stasiun MRT Istora Mandiri 2, Istora Senayan, dan Balai Sidang JCC Senayan.

Dengan ini, Jakarta menyambut para peserta KTT ASEAN 2023 dengan layanan bus listrik yang ramah lingkungan dan efisien. (*)

https://pinusi.com/peluang-raih-cuan-dari-resep-simpel-sandwich-pisang/

Editor: Yaspen Martinus

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta