Tips Memilih Aki Mobil yang Tepat untuk Performa Optimal

Oleh biancamdFriday, 8th September 2023 | 14:01 WIB
Tips Memilih Aki Mobil yang Tepat untuk Performa Optimal

PINUSI.COM - Memilih aki mobil adalah keputusan yang penting, karena aki merupakan komponen vital yang memasok energi ke berbagai komponen mobil.

Untuk memastikan performa mobil Pinusian tetap optimal dan perjalanan aman, pertimbangkan tips berikut saat memilih aki:

  1. Sesuaikan Tipe atau Jenis Aki

Pilih jenis aki yang sesuai dengan mobil. Ada beberapa jenis aki seperti aki basah, aki kering, dan aki hybrid.

Perhatikan jenis aki yang sebelumnya dipakai dan sesuaikan dengan teknologi mesin mobil.

Mobil dengan teknologi tinggi cenderung memerlukan aki berteknologi tinggi.

  1. Cek Spesifikasi dan Kapasitasnya

Perhatikan spesifikasi aki, terutama kapasitasnya yang biasa disebut sebagai Reserve Capacity (RC).

Kapasitas ini menunjukkan seberapa besar daya yang dapat disalurkan dan berapa lama arus konstan dapat dihantarkan.

Pilih aki dengan kapasitas yang sesuai dengan tipe mobil Pinusian.

BACA LAINNYA: Keeway Fact X Resmi Meluncur: Skutik Petualang Bergaya Radikal

  1. Perhatikan Dimensi Aki

Pastikan aki yang Pinusian pilih sesuai dengan dimensi ruang mesin mobil.

Membaca buku pedoman mobil atau mengikuti rekomendasi pabrik mobil adalah cara terbaik untuk memastikan kompatibilitasnya.

  1. Pilih Merek yang Terjamin Kualitasnya

Pilih merek aki yang sudah terpercaya dan memiliki reputasi baik.

Merek-merek terkenal yang telah lama berada di pasar biasanya menawarkan kualitas yang terjamin. Rekomendasi dari dealer mobil juga bisa menjadi panduan.

  1. Beli di Toko atau Bengkel Resmi

Belilah aki mobil di toko atau bengkel resmi yang terpercaya. Ini akan memastikan Pinusian mendapatkan produk asli dan berkualitas.

Pinusian juga dapat berkonsultasi dengan staf ahli untuk memilih aki yang tepat.

BACA LAINNYA: Honda Luncurkan Elevate, SUV Teranyar yang Dibanderol Mulai Rp200 Jutaan

  1. Pastikan Ada Garansi

Pilih aki yang dilengkapi dengan garansi minimal satu tahun.

Garansi ini akan membantu jika terjadi masalah dengan aki dalam waktu dekat setelah pembelian.

  1. Hindari Aki Bekas atau Rekondisi

Sebaiknya hindari membeli aki bekas atau rekondisi, meskipun harganya lebih murah.

Aki bekas cenderung memiliki kapasitas yang tidak stabil dan dapat merusak sistem kelistrikan mobil. Risiko bahaya, seperti korsleting dan kebakaran, juga meningkat.

Ingatlah bahwa aki mobil memiliki masa pakai terbatas, jadi penting untuk menggantinya secara berkala sesuai dengan panduan produsen atau mekanik.

Dengan memilih aki yang tepat, Pinusian dapat menjaga performa mobil dan meningkatkan keamanan dalam perjalanan.

Jangan tergoda oleh harga murah jika itu berarti mengorbankan kualitas dan keamanan.

https://pinusi.com/ini-penyebab-dan-cara-mengatasi-mobil-mati-mendadak-di-tengah-jalan/

Editor: Cipto Aldi

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta