3 Tips Rawat Power Window Mobil Agar Tetap Awet

Oleh biancamdThursday, 28th September 2023 | 18:00 WIB
3 Tips Rawat Power Window Mobil Agar Tetap Awet
Agar power window tetap berfungsi dengan baik dan awet, ada beberapa langkah perawatan yang dapat dilakukan. Foto: Freepik

PINUSI.COM - Power window adalah fitur penting dalam mobil, yang digunakan untuk mengoperasikan kaca jendela dengan mudah menggunakan tenaga listrik.

Agar power window tetap berfungsi dengan baik dan awet, ada beberapa langkah perawatan yang dapat dilakukan, seperti yang disarankan oleh Suzuki Indonesia, yakni:

1.      Gunakan dengan Bijak

Hindari penggunaan power window terlalu sering. Mengoperasikannya secara berlebihan dapat mempercepat risiko kerusakan.

Gunakan power window hanya ketika diperlukan, seperti untuk mengatur sirkulasi udara di dalam mobil.

Pinusian tidak perlu menurunkan seluruh kaca jendela jika hanya butuh sedikit udara segar.

2.      Bersihkan Kaca Secara Rutin

Kaca mobil dapat terkena kotoran, terutama pada rel kaca. Kotoran ini dapat mengganggu mekanisme power window dan menyebabkan kerusakan.

Rutin membersihkan kaca mobil, terutama rel kaca, dapat membantu menjaga power window tetap berfungsi dengan baik.

Gunakan penyedot debu atau lap khusus untuk membersihkan rel kaca ini. Membersihkan kaca secara berkala juga dapat mencegah komponen-komponen peranti ini berkarat.

3.      Perhatikan Kondisi Karet Rel Kaca

Jika mobil menggunakan karet pada rel kacanya, pastikan kondisi karet tersebut selalu baik, lentur, dan tidak getas.

Karet yang kering atau getas dapat membuat kaca jendela tersendat atau bahkan macet. Kondisi karet yang buruk juga berpotensi menyebabkan kaca tergores.

Untuk merawat karet rel kaca, Pinusian dapat membersihkannya menggunakan sampo khusus.

Caranya, oleskan sampo di sekitar karet penjepit kaca, lalu gerakkan kaca naik turun hingga cairan merata dengan sendirinya.

Hindari menggunakan minyak untuk membersihkan karet, karena dapat menarik debu yang akan membuat karet cepat mengering dan getas.

Dengan merawat power window mobil sesuai langkah-langkah di atas, Pinusian dapat memastikan fitur ini tetap berfungsi dengan baik dan awet.

Jangan biarkan kendala pada power window mengganggu pengalaman berkendara kamu. Selamat berkendara dengan nyaman! (*)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta