Line Rilis Fitur Teen AI: Tampil Retro dengan Gaya Remaja Era 90-an

Oleh biancamdSaturday, 30th September 2023 | 10:00 WIB
Line Rilis Fitur Teen AI: Tampil Retro dengan Gaya Remaja Era 90-an
Line menghadirkan fitur unik menggunakan AI. Foto: Line

PINUSI.COM - Inovasi terbaru datang dari Line! Kini, Line merilis layanan Teen AI di dalam fitur Line Profile Studio yang akan membuat terlihat seperti remaja era 90-an dengan berbagai pose yang keren.

Teen AI menggunakan teknologi kecerdasan buatan (AI) untuk menciptakan gambar profil dengan gaya remaja retro berdasarkan foto wajah pengguna.

Bagaimana caranya? Pinusian dapat mengakses Teen AI langsung dari Profil Studio pada halaman profil aplikasi Line Messenger. Ketika mengunggah 8-12 foto diri, layanan ini akan menghasilkan hingga 30 gambar berbeda.

Pinusian akan bisa melihat diri dengan gaya rambut, pose, dan pakaian yang menjadi tren di tahun 90-an.

Terdapat dua pilihan harga, tergantung pada berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk membuat gambar-gambar tersebut.

Untuk 30 gambar dalam waktu 24 jam, biayanya 160 Line koin. Sedangkan jika ingin hasilnya lebih cepat, ada opsi 30 gambar dalam waktu singkat dengan biaya 310 Line koin.

Gambar-gambar yang dihasilkan oleh Teen AI dapat digunakan sebagai gambar profil di Line Messenger atau bahkan diunduh untuk digunakan sebagai latar belakang dalam obrolan atau dibagikan di media sosial untuk dinikmati bersama teman-teman.

Pastikan Pinusian telah menginstal  versi 13.11.0 dari aplikasi Line untuk mengakses fitur ini. Fitur saat ini  hanya dioptimalkan untuk gambar perempuan, dengan gambar laki-laki yang akan tersedia di masa mendatang. (*)

Terkini

Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 6 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 5 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 4 hours
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | in 3 hours
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | in 3 hours
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | in 3 hours
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | in 2 hours
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | in 2 hours
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 13:25 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta