Apple Blokir Beeper Mini, Aplikasi iMessage untuk Android

Oleh biancamdTuesday, 12th December 2023 | 05:00 WIB
Apple Blokir Beeper Mini, Aplikasi iMessage untuk Android
Apple blokir akses Beeper Mini ke iMessage. Foto: X@onbeeper

PINUSI.COM - Apple mengakui telah memblokir aplikasi Beeper Mini, yang memungkinkan pengguna Android berkomunikasi dengan pengguna iMessage.

Alasan Apple adalah untuk menjaga keamanan dan privasi pengguna iMessage dari ancaman spam, phishing, dan eksploitasi kredensial.

Beeper Mini adalah aplikasi yang dikembangkan oleh startup Beeper, yang dipimpin oleh Eric Migicovsky, mantan CEO Pebble.

Aplikasi ini mengklaim bisa menghubungkan pengguna Android dengan pengguna iMessage, layanan pesan eksklusif Apple, tanpa perlu memiliki perangkat Apple.

Aplikasi ini sempat beroperasi dengan normal dan mendapat pujian dari banyak pengguna.

Namun, beberapa hari setelah rilis, akses komunikasi antara pengguna Android dan iMessage terputus.

Beeper menduga Apple sengaja memblokir aplikasinya.

Dari laporan The Verge, Apple membenarkan mereka telah memblokir Beeper Mini.

Menurut Manajer PR Senior Apple Nadine Haija, pemblokiran ini dilakukan untuk melindungi pengguna iMessage dari teknik yang mengeksploitasi kredensial palsu.

“(Beeper Mini) memungkinkan terjadinya serangan pesan yang tidak diinginkan, spam, dan phishing."

"Kami akan terus melakukan pembaruan di masa mendatang untuk melindungi pengguna kami,” Ujar Haija.

Sebelumnya, CEO Beeper Eric Migicovsky membela aplikasinya, dengan mengatakan Beeper Mini aman untuk digunakan, dan tidak melanggar kebijakan Apple.

Ia bahkan menuduh Apple menghalangi pengguna iPhone menggunakan layanan RCS, yang merupakan standar pesan terenkripsi untuk Android.

Namun, Apple menegaskan klaim aman dari Beeper Mini tidak terjamin. Apple tidak yakin apakah aplikasi itu benar-benar aman dan tidak menimbulkan risiko, baik bagi pengguna Android maupun pengguna iOS.

Apple juga mengingatkan, iMessage adalah layanan yang dirancang khusus untuk perangkat Apple, dan tidak ditujukan untuk platform lain.

Apple menyarankan pengguna untuk berhati-hati dengan aplikasi yang mengaku bisa menghubungkan iMessage dengan platform lain. (*)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta