Kiper Timna Meksiko Memo Ochoa Berpeluang Tinggalkan Salernitana, tapi Berpotensi Bertahan di Serie A

Oleh robbyTuesday, 26th March 2024 | 20:30 WIB
Kiper Timna Meksiko Memo Ochoa Berpeluang Tinggalkan Salernitana, tapi Berpotensi Bertahan di Serie A
Kiper Timnas Meksiko Memo Ochoa mungkin akan meninggalkan Salernitana pada akhir musim ini. Foto: X@FabrizioRomano

PINUSI.COM - Kiper Timnas Meksiko Memo Ochoa mungkin akan meninggalkan Salernitana pada akhir musim ini, namun masih berpotensi bertahan di Serie A.

Penjaga gawang berusia 39 tahun tersebut memiliki kontrak yang berlaku hingga Juni 2025.

Namun, sebuah klausul dalam kontraknya mempbolehkan dia meninggalkan klub secara cuma-cuma di akhir musim ini, jika Salernitana terdegradasi.

Situasi ini tampaknya akan terjadi, mengingat mereka tertinggal 11 poin dari zona selamat.

Fabrizio Romano, pakar transfer sepak bola asal Italia, mengonfirmasi Salernitana bersedia melepaskan Ochoa tanpa biaya transfer pada musim panas ini.

"Kiper legendaris Meksiko Memo Ochoa, akan meninggalkan Salernitana pada akhir musim ini."

"Ochoa, yang telah menjadi pemain bebas agen setelah klub Italia menandatangani dokumen yang mengizinkannya pergi, bersiap untuk memulai babak baru setelah pengalaman tampil di lima Piala Dunia yang berbeda," Tulis Fabrizio melalui akun X-nya.

Walaupun sudah berada di pengujung karier, Ochoa, yang telah tampil di lima edisi Piala Dunia, belum menunjukkan tanda-tanda ingin gantung sepatu, dan masih terbuka untuk melanjutkan karirnya di Serie A.

Keberangkatannya ke Salernitana secara gratis dari Club America pada Januari 2023, sempat mengejutkan banyak pihak.

Selama waktu itu, ia telah bermain dalam 40 pertandingan, mencetak lima clean sheet dan kebobolan 75 gol.

Ochoa juga telah tampil sebanyak 148 kali untuk Timnas Meksiko. (*)

Terkini

Presiden Prabowo Subianto Imbau Pemberian Bonus Hari Raya bagi Pengemudi Ojek Online
Presiden Prabowo Subianto Imbau Pemberian Bonus Hari Raya bagi Pengemudi Ojek Online
PinNews | in 6 hours
Menteri Pertanian Ancam Tutup Tiga Perusahaan Jika Terbukti Mengurangi Takaran Minyakita
Menteri Pertanian Ancam Tutup Tiga Perusahaan Jika Terbukti Mengurangi Takaran Minyakita
PinNews | in 4 hours
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in an hour
Menbud Fadli Zon Hadir Di Acara 70 Tahun Hubungan Vietnam - Indonesia
Menbud Fadli Zon Hadir Di Acara 70 Tahun Hubungan Vietnam - Indonesia
PinNews | 31 minutes ago
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | an hour ago
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | 2 hours ago
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | 3 hours ago
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | 4 hours ago
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | 4 hours ago
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | 4 hours ago
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta