Timnas U-23 Genjot Persiapan Jelang Piala AFF U-23

Oleh adminnews2Tuesday, 8th February 2022 | 13:12 WIB
Timnas U-23 Genjot Persiapan Jelang Piala AFF U-23

PINUSI.COM - Latihan kembali digelar Timnas Indonesia U-23 sebagai persiapan untuk Piala AFF U-23. Senin (07/02/2022). Pemusaatan latihan yang berlangsung di Bali tersebut sempat libur dua hari karena pemberian vaksin booster.

Latihan dipimpin langsung oleh pelatih Shin Tae-yong. Kemudian hadir juga staf pelatih dari Timnas U-16, Bima Sakti dan asistennya, Markus Horizon.

Shin mengatakan, persiapan timnas berjalan dengan baik, meski ada beberapa kendala. Sebab, pemain yang dipanggil belum lengkap, karena habis membela klubnya masing-masing di Liga 1 2021-2022.

"Latihan ini kan banyak pemain yang baru gabung juga, karena habis pertandingan kemarin Liga 1, jadi sebagian conditioning training dan sebagian latihan dasar saja seperti passing," kata Shin dikutip dari laman PSSI.

"Jujur belum tahu (soal kondisi), sebagian baru gabung jadi belum lengkap, baru pulang dari klub. Jadi latihan pemulihan saja, jujur belum tahu kondisi pemain," tambahnya.

Meski begitu, Shin percaya diri bisa membawa Timnas Indonesia U-23 juara Piala AFF U-23 2022 di Kamboja mendatang.

"Jujur saja ini menjadi kesempatan pemain muda untuk berkembang, sebagai persiapan SEA Games 2021," jelas pelatih berusia 51 tahun tersebut.

Skuad Indonesia U-23 akan menghadapi Piala AFF U-23 2022 di Kamboja pada 14-28 Februari mendatang. Skuad Garuda Muda tergabung di Grup B bersama Laos, Myanmar, dan Malaysia.

Terkini

Kekuatan Harapan di Rumah: Mengungkap Pygmalion Effect dalam Keluarga
Kekuatan Harapan di Rumah: Mengungkap Pygmalion Effect dalam Keluarga
PinHealth | in 7 hours
KSP Modal Teman Sukses Siap Kucurkan Dana untuk Kembangkan UMKM
KSP Modal Teman Sukses Siap Kucurkan Dana untuk Kembangkan UMKM
PinFinance | in 7 hours
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta