Sadio Mane Hijrah ke Al Nassr, Gajinya Naik Rp8 Miliar per Minggu

Oleh biancamdWednesday, 2nd August 2023 | 23:00 WIB
Sadio Mane Hijrah ke Al Nassr,  Gajinya Naik Rp8 Miliar per Minggu

PINUSI.COM - Sadio Mane, striker bintang asal Senegal, bergabung dengan klub Liga Arab Saudi Al Nassr.

Klub tersebut mengumumkan kepindahan Mane melalui unggahan video yang menarik perhatian, Selasa 1 Agustus 2023.

Namun, perpindahan ini tak terlalu diinginkan oleh sang pemain, yang merasa sedikit dipaksa untuk hengkang dari Bayern Munchen.

BACA LAINNYA: Tiba di Indonesia, Frank Wormuth Siap Garap Timnas U-17 Indonesia

Menurut laporan dari The Guardian, Rabu 2 Agustus 2023, Al Nassr harus menggelontorkan dana sebesar 24 juta Poundsterling, setara dengan Rp463 miliar, untuk memboyong Mane dari Bayern Munchen.

Dengan durasi kontrak 3 tahun, Mane bakal menerima gaji sebesar 650 ribu Pounds per pekan, atau kisaran Rp12,53 miliar (dengan asumsi kurs Rp19.000), naik drastis dari gaji sebelumnya yang hanya 250 ribu Pounds atau Rp4,53 miliar per pekan. Kenaikan gaji ini mencapai Rp8 miliar per pekan.

Kepindahan Sadio Mane ke Al Nassr juga akan membuatnya bermain satu tim dengan megabintang sepak bola asal Portugal, Cristiano Ronaldo.

BACA LAINNYA: Timnas Voli Putra Indonesia Bakal Hadapi Cina dan Kazakstan di Kejuaraan Asia 2023

Al Nassr terbukti aktif dalam bursa transfer musim panas 2023, dengan merekrut pemain bintang Eropa lainnya seperti Marcelo Brozovic dan Seko Fofana.

Namun, proses transfer ini tak sepenuhnya membahagiakan bagi Mane. Pemain yang sebelumnya membela Liverpool ini mengungkapkan, ia sebenarnya tak ingin meninggalkan Bayern Munchen, dan merasa ada sedikit tekanan dalam proses kepindahannya.

"Meninggalkan FC Bayern dengan cara seperti ini menyakitkan saya. Saya berharap akhir yang berbeda," katanya.

Prestasi Mane di Bayern Munchen juga tak sesuai ekspektasi. Meskipun membantu klub meraih gelar juara Bundesliga, performanya menurun drastis dibandingkan saat berseragam Liverpool.

Tiga tahun bersama Bayern, ia hanya mencatatkan 38 penampilan dan mencetak 12 gol di semua kompetisi. (*)

https://pinusi.com/pinsport/indonesia-nihil-gelar-juara-di-japan-open-2023/

Editor: Yaspen Martinus

Terkini

Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in 5 hours
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 3 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 2 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in an hour
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | in 5 minutes
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | 18 minutes ago
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | 18 minutes ago
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | an hour ago
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | an hour ago
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta