Inter Milan Mengaktifkan Status Pinjam kepada Yann Bisseck pada Bursa Transfer 2024

Oleh robbyThursday, 2nd November 2023 | 13:30 WIB
Inter Milan Mengaktifkan Status Pinjam kepada Yann Bisseck pada Bursa Transfer 2024
Inter Milan berencana ingin mengaktifkan klausul pinjaman kepada Yann Bisseck.Sumber: X/@AmalaTV_

PINUSI.COM - Nerazzurri atau lebih dikenal Inter Milan, sedang mempertimbangkan kemungkinan mengizinkan Yann Bisseck, yang direkrut pada musim panas, untuk pergi dengan status pinjaman demi mendapatkan lebih banyak waktu bermain di tim utama.

Bisseck, yang sebelumnya menjadi kapten Jerman U21, bergabung dengan klub pada bulan Juli setelah Inter setuju untuk membayar klausul pelepasan senilai €7 juta yang ditetapkan oleh mantan klubnya, Aarhus GF, di Liga Super Denmark.

Namun, sejak bergabung dengan Inter, ia hanya bermain selama delapan menit dalam pertandingan kompetitif, yang terdiri dari tujuh menit di pertandingan pembuka musim melawan Monza dan satu menit penampilan singkat melawan Torino pada 21 Oktober.

Berdasarkan laporan dari media Italia, FCInterNews, Inter sedang mempertimbangkan kemungkinan memberikan pinjaman selama enam bulan kepada Bisseck selama jendela transfer bulan Januari 2024. Disisi lain, Inter ingin mengirimnya ke sebuah tim di Serie A di mana ia akan memiliki jaminan untuk menjadi pemain inti.

Menurut laporan dari media Italia, SempreInter, juga menyebutkan bahwa ada minat dari dua klub Serie A, yaitu Frosinone, yang sedang mencari bek tengah, dan Torino, yang baru-baru ini kehilangan Perr Schuurs akibat cedera ligamen.

Sebagai catatan, di tim sebelumnya yaitu Aarhus GF, Bisseck memiliki statistik yang cukup baik. Berdasarkan laporan data dari website transfermrkt, Bisseck sudah menyumbang 6 gol dan 3 assist dalam 68 pertandingan bersama Aarhus GF. (*)

Terkini

Kekuatan Harapan di Rumah: Mengungkap Pygmalion Effect dalam Keluarga
Kekuatan Harapan di Rumah: Mengungkap Pygmalion Effect dalam Keluarga
PinHealth | in 7 hours
KSP Modal Teman Sukses Siap Kucurkan Dana untuk Kembangkan UMKM
KSP Modal Teman Sukses Siap Kucurkan Dana untuk Kembangkan UMKM
PinFinance | in 7 hours
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta