Krisis Lini Belakang, AC Milan Berencana Datangkan Maxime Esteve dari Montpellier

Oleh robbySaturday, 4th November 2023 | 01:00 WIB
Krisis Lini Belakang, AC Milan Berencana Datangkan Maxime Esteve dari Montpellier
AC Milan memantau perkembangan Maxime Esteve di Montpellier pada bursa transfer Januari 2024. Foto: X@MateoTancurto

PINUSI.COM - AC Milan sedang memantau bek milik tim Liga Prancis, Montpellier, Maxime Esteve, untuk memperkuat lini belakang mereka yang dilanda badai cedera.

AC Milan ingin mendapatkan tambahan pemain dengan biaya yang terjangkau pada bursa transfer Januari 2024, sehingga mereka sedang memantau performa bek tersebut.

Meskipun Rossoneri sebelumnya telah mendatangkan Marco Pellegrino pada bursa transfer musim panas 2023, Pellegrino baru-baru ini mengalami cedera serius.

Ia harus menepi selama beberapa minggu setelah mengalami patah kaki pada pertandingan AC Milan melawan Napoli yang berakhir imbang 2-2 pada Senin (30/10/2023) di Stadion Diego Armando Maradona.

Pemain lini belakang lainnya yang dimiliki oleh AC Milan, Pierre Kalulu, juga mengalami masalah cedera dalam musim ini.

Setelah absen dalam lima pertandingan Liga Italia karena cedera otot, Kalulu kini menghadapi cedera serius pada otot pahanya yang memerlukan operasi, dan ini berpotensi membuatnya absen selama empat bulan.

Media Italia, Tuttosport, melaporkan, AC Milan saat ini sedang memonitor perkembangan Maxime Esteve dari Montpellier.

Kabar baiknya, Montpellier bersedia menetapkan harga rendah sekitar 5-7 juta euro untuk pemain belakang berusia 22 tahun ini, yang kontraknya dengan Montpellier akan berakhir pada 2025.

Namun, Maxime Esteve bukan satu-satunya bek yang sedang diawasi oleh AC Milan, menjelang pembukaan bursa transfer musim dingin 2024.

Ada juga minat AC Milan terhadap seorang bek milik tim Liga Yunani, PAOK, yakni Konstantinos Koulierakis.

Berdasarkan laporan dari media Italia, Calciomercato, AC Milan sedang mempertimbangkan melakukan pembelian tambahan pada bursa transfer musim dingin yang akan dibuka pada Januari 2024.

Meskipun usianya baru 19 tahun, pemain ini telah mencatatkan lima caps bersama Timnas Yunani, sejak membuat debutnya pada 17 November 2022.

Meski masih muda, bek asal Yunani ini telah menjadi salah satu pemain kunci bagi PAOK pada musim 2023-2024. (*)

Terkini

Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
PinNews | 4 hours ago
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
PinTect | 4 hours ago
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
PinNews | 5 hours ago
Anggota Komisi X Kritik Naturalisasi, Ini Jawaban Erick Thohir
Anggota Komisi X Kritik Naturalisasi, Ini Jawaban Erick Thohir
PinSport | 5 hours ago
Nikita Mirzani Jemput Paksa Anak di Apartemen, Kondisi Anak Syok dan Histeris
Nikita Mirzani Jemput Paksa Anak di Apartemen, Kondisi Anak Syok dan Histeris
PinTertainment | 5 hours ago
NPWP Jokowi, Sri Mulyani dan 6 Juta Data NPWP Lainnya Bocor !
NPWP Jokowi, Sri Mulyani dan 6 Juta Data NPWP Lainnya Bocor !
PinNews | 6 hours ago
GP Mandalika Tidak Laku ? Tiket Baru Terjual Segini
GP Mandalika Tidak Laku ? Tiket Baru Terjual Segini
PinSport | 11 hours ago
Polisi Masih Buru IS, Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan, Keluarga Minta IS Menyerahkan Diri
Polisi Masih Buru IS, Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan, Keluarga Minta IS Menyerahkan Diri
PinNews | 11 hours ago
Spoiler Lengkap One Piece Chapter 1127: Petualangan Baru di Negeri Misterius Elbaf
Spoiler Lengkap One Piece Chapter 1127: Petualangan Baru di Negeri Misterius Elbaf
PinTertainment | 11 hours ago
IShowSpeed Pecahkan Rekor Live Streaming 1 Juta Penonton  di Indonesia Selama Tur Asia
IShowSpeed Pecahkan Rekor Live Streaming 1 Juta Penonton di Indonesia Selama Tur Asia
PinTertainment | Wednesday, 18th September 2024 | 20:31 WIB