Inter Milan Ikut Berburu Viktor Gyokeres

Oleh robbyFriday, 15th December 2023 | 21:30 WIB
Inter Milan Ikut Berburu Viktor Gyokeres
Inter Milan diisukan mengejar Viktor Gyokeres dari Sporting CP di bursa transfer Januari 2024. Foto: X@Universo_scp

PINUSI.COM - Inter Milan diisukan tengah mengejar Viktor Gyokeres dari Sporting CP, pada bursa transfer Januari 2024.

Inter kini sudah lolos ke babak 16 besar Liga Champions 2023-2024, setelah menempati posisi runner-up Grup D di bawah Real Sociedad.

Media Inggris Sportsmole melaporkan, Viktor Gyokeres menjadi incaran banyak klub top Eropa, termasuk Inter Milan.

Sporting CP telah merekrutnya dari Klub Liga Inggris Divisi 2 Coventry City, pada musim panas 2023, dengan biaya 24 juta euro.

Sporting memberinya kontrak hingga 30 Juni 2028, dengan klausul rilis sebesar 100 juta euro, yang memancing respons positif dari Gyokeres melalui performanya. 

Pada musim ini, striker 25 tahun itu sudah tampil dalam 19 pertandingan, mencetak 16 gol, dan memberikan 7 assist dalam 1.447 menit bermain.

Nerazzurri saat ini tengah berhadapan dengan fase penting di Liga Champions dan bertarung untuk Scudetto Serie A, sangat membutuhkan sosok seperti Gyokeres, terutama dengan keterbatasan opsi serangan seperti Lautaro Martinez dan Marcus Thuram di skuad Simone Inzaghi.

Inter juga membidik Mehdi Taremi dari Porto, tetapi kemungkinan transfer hanya akan terjadi pada musim panas 2024, saat Taremi berstatus free agent atau gratis.

Mengamankan Gyokeres pada Januari tampaknya akan sulit bagi Inter, karena mereka harus bersaing dengan klub lain seperti Arsenal, Newcastle United, Fulham, dan khususnya Chelsea.

Berdasarkan data transfermrkt, pemain berkebangsaan Swedia ini memiliki harga 32 Juta Euro. (*)

Terkini

Kekuatan Harapan di Rumah: Mengungkap Pygmalion Effect dalam Keluarga
Kekuatan Harapan di Rumah: Mengungkap Pygmalion Effect dalam Keluarga
PinHealth | in 7 hours
KSP Modal Teman Sukses Siap Kucurkan Dana untuk Kembangkan UMKM
KSP Modal Teman Sukses Siap Kucurkan Dana untuk Kembangkan UMKM
PinFinance | in 7 hours
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta