AC Milan Tawar Murah Mehdi Taremi, Presiden FC Porto: Tidak Masuk Akal dan Tak Patut Diperbincangkan

Oleh robbySunday, 26th November 2023 | 01:00 WIB
AC Milan Tawar Murah Mehdi Taremi, Presiden FC Porto:  Tidak Masuk Akal dan Tak Patut Diperbincangkan
AC Milan menjadi bahan tertawaan FC Porto karena berikan penawaran murah kepada Mehdi Taremi. Foto: X@9TiagoMarques

PINUSI.COM - Presiden FC Porto Nuno Pinto da Costa menceritakan bagaimana AC Milan datang dengan penawaran, untuk salah satu pemain andalan mereka, pada bursa transfer musim panas tahun lalu.

Kontrak striker asal Iran tersebut akan berakhir pada Juni tahun depan.

AC Milan menunjukkan minat mereka untuk merekrutnya pada musim ini, namun tawaran yang diajukan dianggap terlalu rendah.

Menurut Nuno, tawaran yang diajukan oleh AC Milan jauh dari nilai klausul jual pemain tersebut.

Rossoneri menawar Mehdi Taremi sebesar €18 juta.

"Saya berbicara secara realistis."

"Mehdi Taremi telah menerima tawaran sebesar €10 juta per tahun, yang belum ia terima."

"Tolong berikan saya €10 juta untuk Taremi dan tambahan €10 juta untuk urusan pajak, maka saya akan memperbarui kontraknya."

" AC Milan mencoba dengan tawaran yang tidak masuk akal pada musim panas lalu, yang bahkan tidak patut untuk diperbincangkan."

"Tawaran tersebut bahkan tidak mendekati nilai klausul yang dimiliki pemain," ungkap Nuno dalam wawancaranya dengan media televisi dari Portugal, SIC.

Saat ini banyak spekulasi mengenai nasib pemain berusia 31 tahun tersebut, yang kontraknya di Estadio do Dragao akan berakhir pada musim panas mendatang.

Manchester United tampaknya sedang mempertimbangkan untuk memberikan tawaran dengan harga lebih murah pada pemain internasional Iran tersebut, ketika jendela transfer Januari dibuka.

Ini merupakan bagian dari upaya mereka untuk mengatasi permasalahan mencetak gol yang mereka alami. 

Real Madrid juga disebut-sebut tertarik pada pemain asal Iran tersebut. Namun, diperkirakan klub tersebut tidak akan membeli pemain selama jendela transfer Januari.

Musim ini, penyerang tersebut sukses meraih tiga gol dan memberikan tiga assist dalam 16 pertandingan di tingkat klub, termasuk satu gol dan dua assist dalam empat penampilan di Liga Champions. (*)

Terkini

Kekuatan Harapan di Rumah: Mengungkap Pygmalion Effect dalam Keluarga
Kekuatan Harapan di Rumah: Mengungkap Pygmalion Effect dalam Keluarga
PinHealth | in 6 hours
KSP Modal Teman Sukses Siap Kucurkan Dana untuk Kembangkan UMKM
KSP Modal Teman Sukses Siap Kucurkan Dana untuk Kembangkan UMKM
PinFinance | in 6 hours
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta