PINUSI.COM - ketika hubungan berada pada posisi titik terendah, sebenarnya cukup mudah untuk mengetahui fasenya, termasuk dalam pernikahan.
Tindakan atau kata-kata tertentu yang ditunjukkan pasangan bisa menjadi suatu petunjuk bahwa kehidupan asmara rumah tangga yang sedang Anda jalani berada di ujung tanduk.
Dilansir dari Times of India, ada beberapa sikap yang menunjukkan bahwa seseorang sudah menyerah dengan pernikahannya.
Hidup seperti sendiri/bujang
Pernikahan tentang bagaimana suatu tanggung jawab yang di jalani, jelas hal ini tidak bisa disamakan ketika masih lajang. Jika sudah menunjukan sikap seperti ini hati-hati ya, Itu artinya si dia Anda merasa seperti hidup sendiri.
BACA LAINNYA: 6 Ide bisnis yang Cocok Bagi Para Mahasiswa untuk Menghasilkan Uang Jajan Sendiri
Keputusan Masa Depan
Ketika pikiran bawah sadar sudah tidak lagi mengharapkan atau membayangkan masa depan bersama, itu adalah indikasi besar kalau pasangan tak lagi berkomitmen pada pernikahan.
Bukankah seharusnya mempunyai tujuan, impian maupun ambisi yang ingin dicapai bersama?
Pikiran Tentang Perselingkuhan
jika pasangan selingkuh, itu artinya tidak lagi menghargai pernikahan. Situasi ini juga tidak baik apabila pernah selingkuh sebelumnya. ketika mulai merasa marah bahkan hilang rasa saat memikirkan suami bersama wanita lain, itu salah satu tanda bahaya besar.
BACA LAINNYA: Nongkrong Asyik dengan View Camik Waduk Cengklik di Amanat Coffee
Mengurus Masalah Keuangan Sendiri
Masalah keuangan merupakan salah satu penyebab percerai.an ketika membuat suatu keputusan, tentunya harus melibatkan dua belah pihak.
Namun, jika pasangan tidak mau berkomunikasi dan selalu mengambil keputusan sendiri, mungkin pasangan tidak ingin menjalani hidup bersama lagi.
Mengabaikan Masalah
Jika terdapat masalah, selalu enggan untuk berusaha memperbaiki, ini juga merupakan sikap yang mungkin tak akan bertahan lama. yang ada masalah itu terus menerus dibiarkan menjadi bom waktu. (*)
Editor: Cipto Aldi