3 Destinasi Wisata Alam di Pamekasan, Api Tak Kunjung Padam Hingga Pantai Legenda

Oleh ragildwisetyaMonday, 29th January 2024 | 06:30 WIB
3 Destinasi Wisata Alam di Pamekasan, Api Tak Kunjung Padam Hingga Pantai Legenda
Kabupaten Pamekasan di Jawa Timur memiliki banyak destinasi wisata alam. Foto: Tiktok@izzahsafinatus_

PINUSI.COM - Kabupaten Pamekasan di Jawa Timur memiliki banyak destinasi wisata alam. 

Berikut ini 3 destinasi wisata alam yang ada di Pamekasan:

1. Api Tak Kunjung Padam


Foto Tiktok@izzahsafinatus_

Mengutip dari NU Jatim, Api Tak Kunjung Padam berada di Desa Larangan Tokol, Tlanakan.

Api Tak Kunjung Padam ini dekat dari Jalan Raya Tlanakan, berjarak kurang lebih 800 meter.

Api Tak Kunjung Padam ini akan menyala saat digali maupun ditancapkan tongkat.

Biasanya, warga Pamekasan berkunjung dengan melihat Api Tak Kunjung Padam ini sambil menikmati jagung bakar.

2. Pantai The Legend


Foto: instagram@pantai_thelegend

Pantai The Legend berada di Dusun Laok Tambak, Desa Padelegan, Pademawu.

Mengutip dari Disporapar Pamekasan, pantai ini memiliki beberapa spot favorit sehingga banyak orang yang ingin mengunjunginya.

Selain tempatnya yang instagramable, di pantai ini kita bisa menunggu matahari terbit ataupun matahari terbenam, yang membuat kita terpesona akan keindahannya. 

Pantai ini memiliki pasir putih yang sangat halus dan ombak yang tidak terlalu kencang, sehingga cocok untuk bersantai menikmati panorama pesisir yang sangat indah.

Pada mulanya, pantai ini adalah pantai yang kurang terawat, sehingga masyarakat sekitarnya berinisiatif mengelola pantai ini.

3. Pantai Jumiang


Foto instagram@galang_abihanggarash

Mengutip dari Indonesia Tourism, Pantai Jumiang terletak di Desa Tanjung, Pademawu, berjarak sekitar 12 kilometer arah tenggara dari Kota Pamekasan, dengan kondisi jalan aspal yang bagus dan dapat ditempuh dengan sarana transportasi umum maupun kendaraan pribadi.

Pantai Jumiang berbeda dari beberapa pantai di Pamekasan lainnya, karena terletak di dataran tinggi dan bertebing.

Pantai Jumiang sangat digemari oleh muda-mudi yang ingin melewatkan waktu dengan sahabat dan kekasih mereka, juga sebagai ajang untuk berfoto ria, karena memiliki pemandangan yang indah dengan pepohonan yang rindang dan sejuk.

Pantai Jumiang akan semakin ramai dikunjungi saat Lebaran tiba, dan di sepanjang perjalanan, pengunjung akan disuguhi pemandangan ladang tambak garam yang indah dan nuansa yang berbeda dari kebanyakan pantai. (*)

Terkini

Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in 5 hours
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 3 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 2 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 44 minutes
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | 2 minutes ago
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | 25 minutes ago
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | 25 minutes ago
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | an hour ago
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | an hour ago
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta