3 Wisata Kuliner Sambil Berburu Matahari Terbit

Oleh ragildwisetyaSaturday, 11th May 2024 | 12:00 WIB
3 Wisata Kuliner Sambil Berburu Matahari Terbit
wisata kuliner sambut matahari terbit/ kemenparekraf

PINUSI.COM - Selain keindahan matahari terbenam (sunset), Indonesia juga terkenal akan pemandangan matahari terbit (sunrise) yang memukau.

Setiap daerah menawarkan pengalaman menikmati keindahan matahari terbit yang berbeda-beda.

Itu mengapa, saat ini banyak wisatawan yang rela bangun sebelum subuh untuk mengunjungi destinasi wisata terbaik yang terkenal dengan keindahan pemandangan matahari terbit.

Mengutip dari laman Kemenparekraf, berikut ini 3 wisata kuliner sambil berburu matahari terbit.

1. Phuntuk Setumbu


Foto: X@bebylahh

Berjarak sekitar 40 menit perjalanan dari Kota Magelang, Punthuk Setumbu menjadi destinasi wisata terbaik untuk berburu matahari terbit.

Berlokasi tepat di Kecamatan Borobudur, Magelang, Punthuk Setumbu terkenal dengan pemandangan matahari terbit seindah lukisan, yang diapit Gunung Merapi dan Gunung Merbabu.

Kalau beruntung, kita juga bisa melihat megahnya siluet Candi Borobudur yang diselimuti kabut.

Jika lapar setelah bertualang, kita bisa membeli makanan dan minuman di warung-warung yang ada di sekitar untuk mengganjal perut.

Beberapa menu sarapan khas Magelang yang wajib cicipi adalah sop empal khas Muntilan dari kedai Sop Empal Bu Haryoko yang populer.

2. Kebun Teh Cukul


Foto: X@AlanCahya9

Tempatnya berada di Sunrise Point Cukul, kawasan Kebun Teh Cukul, Pangalengan, Bandung, Jawa Barat.

Digadang-gadang sebagai salah satu spot sunrise terbaik, Kebun Teh Cukul memberi pengalaman menikmati matahari terbit, berpadu dengan kabut pagi, ditambah udara sejuk yang sangat bersih.

Setelah puas menikmati keindahan matahari terbit, bisa mulai berburu kuliner untuk sarapan.

Banyak makanan khas Jawa Barat yang menarik dicicipi, seperti mi kocok, cuanki, batagor, hingga nasi tutug oncom yang cocok untuk menu sarapan.

3. Pantai Waso


Foto: Kemenparekraf

Masuk dalam daftar Destinasi Pariwisata Super Prioritas (DPSP) Labuan Bajo, Pantai Waso punya spot sunrise yang menarik untuk dijelajahi.

Berlokasi di Desa Benteng Dewa, Kecamatan Lembor Selatan, Manggarai Barat, Pantai Waso memiliki daya tarik yang tidak dimiliki pantai dan spot sunrise lainnya.

Saat matahari terbit, Pinusian akan dibuat kagum dengan pemandangan matahari terbit berlatar belakang perbukitan hijau yang mengelilingi pantai.

Belum lagi, adanya pantulan sinar matahari di deretan bebatuan pinggir pantai, seakan menciptakan kilauan cahaya yang sangat indah.

Kalau sudah puas menenangkan diri sambil ditemani udara pantai yang sejuk, Pinusian bisa mulai mencari makanan khas Labuan Bajo, seperti kuah asam, rumpu rampe, kolo, dan jagung bose. (*)

Terkini

Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in 6 hours
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 4 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 3 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 2 hours
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | in an hour
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | in an hour
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | in an hour
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | in 9 minutes
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | 6 minutes ago
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta