3 Pasar Barang Antik di Indonesia, Serasa Masuk Lorong Waktu

Oleh ragildwisetyaSaturday, 20th April 2024 | 21:00 WIB
3 Pasar Barang Antik di Indonesia, Serasa Masuk Lorong Waktu
Barang antik bisa ditemui di berbagai pasar di Indonesia. Foto: Visit Jateng

PINUSI.COM - Barang antik hingga kini masih diminati, karena terkesan estetik, bahkan menjadi properti coffee shop sebagai pemanis ruangan.

Barang antik bisa ditemui di berbagai pasar di Indonesia. 

Berikut ini 3 pasar barang antik di Indonesia, yang bisa bikin Pinusian serasa masuk lorong waktu.

1. Jalan Surabaya

Walau tempatnya bukan pasar, melainkan berada di tengah-tengah permukiman elite di Jakarta, pusat barang antik di Jalan Surabaya, Menteng, Jakarta Pusat ini, sudah terkenal hingga mancanegara.

Lokasinya digunakan sebagai tempat menjual barang antik sejak 1975, namun baru terdapat kios-kios permanen pada 1988.

Sepanjang Jalan Surabaya Menteng tercatat ada sekitar 150 pedagang yang menjajakan barang-barang antik, mulai dari seni kriya topeng, vas, guci, lampu, piring keramik, kaset pita, piringan hitam, hingga koper jadul bisa kita temui di sini.

2. Pasar Cikapundung

Di Kota Kembang ada pasar yang menjadi tujuan para kolektor barang antik untuk hunting produk kriya jadul, yakni Pasar Elektronik Cikapundung.

Lokasinya tepatnya berada di Jalan ABC Blok U-1, Braga, Sumurbandung, Kota Bandung.

Walau namanya Pasar Elektronik, komoditas utama di Pasar Cikapundung justru barang-barang antik.

Di Pasar Cikapundung, Pinusian bisa menemukan barang antik keluaran tahun 1950-an hingga 1990-an.

Mulai dari pakaian bekas, perabot rumah tangga, jam dinding, jam tangan, kamera analog, piringan hitam, hingga pajangan-pajangan kecil.

Sepanjang Jalan ABC juga terdapat seniman yang memamerkan karya-karya terbaik mereka.

3. Pasar Triwindu

Melipir ke Jawa Tengah, ada Pasar Triwindu yang menjadi salah satu pasar barang antik yang populer di Kota Solo.

Berada di Jalan Diponegoro, Keprabon, Banjarsari, lokasi pasar ini dekat pintu masuk utama Pura Mangkunegaran.

Dahulunya, Pasar Triwindu dibangun untuk merayakan kenaikan takhta Adipati Sri Mangkunegara VII yang ke-24, atau sudah bertahta selama tiga windu (Triwindu). 

Berdiri sejak 1939, Pasar Triwindu menawarkan berbagai koleksi barang antik berupa guci, piring antik, lampu, topeng, hingga uang kuno keluaran 1800-an.

Karena kios pedagang yang saling berdekatan dan barang antik yang tersusun rapi, membuat lorong-lorong di Pasar Triwindu membawa nostalgia tersendiri, dan menjadi latar foto yang instagramable. (*)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta