3 Desa Wisata di Jepara, Kota Kelahiran RA Kartini

Oleh ragildwisetyaSunday, 21st April 2024 | 10:30 WIB
3 Desa Wisata di Jepara, Kota Kelahiran RA Kartini
Desa Tempur, salah satu desa wisata di Jepara. Foto: jadesta kemenparekraf

PINUSI.COM - 21 April diperingati sebagai Hari Kartini, untuk mengingat perjuangan emansipasi wanita di Indonesia

Kali ini PINUSI.COM menemukan list desa wisata di Jepara, kota kelahiran sang pejuang emansipasi wanita dan pencipta buku Habis Gelap Terbitlah Terang itu.

Berikut ini 3 desa wisata di Jepara yang dikutip dari Jadesta Kemenparekraf:

1. Tempur


Foto: Jadesta Kemenparekraf

Desa Tempur berada di Kecamatan Keling, Kabupaten Jepara, Jawa Tengah.

Desa Tempur juga dikenal dengan Desa Tersembunyi, sebab desa ini dikelilingi gunung di timur,  selatan, utara, dan barat.

Karena begitu ‘tersembunyinya’, desa ini menawarkan panorama alam yang indah.

Mayoritas Desa Tempur ini bekerja dalam bidang produk unggulan dari desa itu sendiri, salah satunya adalah kopi tempur yang sangat tersohor di Kabupaten Jepara.

Bahkan, kopi ini sudah diekspor ke luar negeri.

Selain kopi, Desa Tempur juga mempunyai buah unggulan, yaitu salak.

Selain itu, banyak dijumpai tanaman jagung, sehingga saat berada di Desa Tempur ini, pengunjung akan disuguhi hamparan perkebunan hortikultura yang memberikan nuansa asri.

2. Petekeyen


Foto: jadesta kemenparekraf

Desa Petekeyan terletak di Kecamatan Tahunan Kabupaten Jepara, yang memiliki luas wilayah 228.480.000 m2, dengan jumlah penduduk 5.450 jiwa, kombinasi 2.728 laki-laki dan 2.722 perempuan.

Asal nama Desa Petekeyan adalah adanya tradisi Fatikhahan, yakni membaca surat Al-Fatihah bersama-sama, saat terjadi bencana, wabah atau kejadian buruk lainnya.

Desa Petekeyan merupakan kawasan industri kerajinan kayu, khususnya bidang pembuatan mebel ukir.

Salah satu produk unggulan dari Desa Petekeyan pada era RA Kartini adalah kursi tamu ukir klasik, dan sekarang kita bisa menjumpainya di Museum Kartini.

Dengan melihat potensi desa yang sangat luar biasa tentang ukir kayu, melalui program PNPM dan ND, tahun 2014 Desa Petekeyan memproklamirkan diri sebagai Kampoeng Sembada Ukir, yang memiliki kepanjangan kata Sehat, Elok, Mandiri, Berbudaya, Agamis, Dinamis, Aktif, Unik, Kreatif, Inovatif dan Ramah. 

3. Tegalsambi


Foto: Instagram@desawisatategalsambi

Desa Wisata Tegalsambi terletak di pesisir laut utara Jawa, di Kabupaten Jepara.

Desa ini memiliki suasana pesisir yang indah dan memanjakan mata.

Masyarakat Desa Tegalsambi juga memiliki kreativitas yang dapat dilihat melalui keahlian mereka dalam mengukir kayu, membuat meuble furniture, serta pembuatan suvenir dari limbah kayu meuble.

Wisatawan dapat melihat dan membeli hasil karya kreatif masyarakat desa sebagai oleh-oleh. 

Desa Wisata Tegalsambi juga menyediakan berbagai paket wisata yang dapat dipilih oleh wisatawan. (*)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta