4 Destinasi Wisata di Pekalongan, dari Batik Hingga Curug

Oleh ragildwisetyaSaturday, 23rd December 2023 | 09:00 WIB
4 Destinasi Wisata di Pekalongan, dari Batik Hingga Curug
Banyak wisata curug di Pekalongan yang sayang dilewatkan. Foto: Visit Jateng

PINUSI.COM - Sebagai Kota Batik, Pekalongan memiliki destinasi wisata khusus bertema batik.

Namun, keindahan alamnya juga tak boleh dilewatkan begitu saja.

Berikut ini 4 destinasi wisata di Pekalongan yang layak Pinusian kunjungi.

1. International Batik Center (IBC)

International batik center (IBC) di Pekalongan adalah sebuah kompleks yang dirancang untuk dapat menampung kegiatan transaksi perdagangan dan pemasaran batik, baik dalam partai kecil, menengah, maupun besar, dalam skala lokal, regional, maupun internasional. 

Filosofi bangunan IBC mempunyai daya tarik tersendiri, khususnya untuk para pembeli, yaitu "Ngadepke Bundaran Ghede Mungkurake Pagunungan."

Dengan konsep yang bersahabat bagi para pembelinya, IBC dirancang dengan ratusan kios berbagai ukuran, area workshop batik, museum batik, food court, sarana ibadah dan area parkir yang sangat luas. 

IBC terletak di jalan utama Pantura, sangat strategis dan mudah dijangkau melaui jalur darat, baik dengan kendaraan pribadi maupun kendaraan umum.

2. Curug Muncar 

Curug ini berada di lereng Gunung Rogojembangan dengan ketinggian 1.249 mdpl.

Rute menuju Curug Muncar cukup mudah dengan kondisi jalan yang cukup baik.

Untuk sampai di lokasi Curug Muncar dibutuhkan waktu tempuh selama kurang lebih 2 jam dari Kota Pekalongan.

Selama perjalanan menuju objek wisata ini, wisatawan akan disuguhi pemandangan yang luar biasa indahnya.

Di kawasan curug juga tersedia beragam fasilitas, seperti camping ground, pendopo, dan tempat bermain.

3. Curug Lawe

Terletak di Dusun Cokrowati, Kasimpar Village, Petungkriyono Kecamatan, Curug Lawe menawarkan paket wisata petualangan seperti menyusuri sungai, treking di hutan pinus, tur perkebunan kopi, dan berkemah.

Pengunjung disarankan didampingi pemandu, karena ada banyak sidetracks di hutan.

4. Curug Bajing

Curug setinggi 75 meter ini berada di daerah Ekowisata Petungkriyono.

Curug ini banyak dikunjungi wisatawan, sebab keindahan panorama alam dan kesejukan airnya yang menyegarkan.

Terdapat wahana Water Sliding, yaitu meluncur dari ketinggian perosotan air terjun dengan ban dalam mobil, dan perlengkapan pengaman yang akan menguji adrenalin pengunjung.

Ada pula Camping Ground area, kamar bilas, MCK, gazebo, area  parkir yang luas, musala, toko suvenir, warung, bahkan kedai kopi, yang menyediakan racikan kopi Petung khas Petungkriyono yang makin memikat wisatawan. (*)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta