search:
|
PinNews

Cerita Zulhas 'Curi' Strategi Popularitas Jokowi

Sabtu, 29 Jun 2024 19:30 WIB
Cerita Zulhas

Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN), Zulkifli Hasan. Foto: Antara


PINUSI.COM, JAKARTA - Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan mengaku telah mengantongi resep popularitas Presiden Joko Widodo.

Strategi tersebut dikantonginya saat ia mengaku belajar dari sejumlah kunjungan Jokowi di sejumlah daerah. Di sela-sela kunjungan tersebut, Zulhas sering bertanya dan berdiskusi.

"Saya tanya, ‘Pak bagaimana ya Jawa Tengah itu kok bisa berlaku menang, apa yang terjadi?’, Ah dikasih rahasianya. Tidak usah saya ceritain di sini, ya kan?” ujar dia saat rapat kerja nasional (rakernas) PAN di Kantor DPP PAN, Jakarta, Sabtu (29/6).

Zulhas juga sempat bertanya kepada Jokowi mengenai tingkat kepuasan masyarakat. Berdasarkan survei yang dilakukan Kompas, sebanyak 89 persen masyarakat puas dengan kepemimpinan Jokowi.

"Jadi dikasih juga resepnya," katanya.

Dari resep itu kemudian Zulhas akan gunakan untuk menaikkan elektoral PAN. Karena itu, ai menegaskan sangat siap menghadapi Pemilu 2029.

"Ilmunya kita sudah punya sekarang ini. Ilmu untuk meningkatkan elektoral partai sudah ada ilmunya," jelasnya.

Zulhas kemudian sesumbar ingin memproyeksikan partai berlambang matahari putih dengan latar warna biru tersebut masuk ke posisi empat besar.

"Sekarang kita berhasil naik satu tingkat. Insya'allah nanti 2029 kita nomor tiga atau empat," jelasnya.

Dia meminta para kader agar tidak minder dengan target tersebut. Bilai partai lain bisa kerja keras, menurutnya partai yang dipimpinannya bisa juga lebih kerja keras merebut posisi empat besar.

"Yang lain sehat, kita lebih sehat, insyaallah saudara-saudara. Saya meyakini sekurang-kurangnya saudara-saudara kita bisa nomor empat 2029 mendatang," tegasnya.



Editor: Bethriq Kindy Arrazy

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook