Banjir Mobil Listrik di GIIAS Surabaya Auto Show 2023

Oleh farizThursday, 21st September 2023 | 23:00 WIB
Banjir Mobil Listrik di GIIAS Surabaya Auto Show 2023
Mobil Listrik di GIIAS Surabaya 2023. Foto: GIIAS Surabaya

PINUSI.COM - GIIAS Surabaya Auto Show 2023 digelar pada 20-24 September 2023 di Grand City Convex, Surabaya, Jawa Timur.

Ajang akbar otomotif ini merupakan rangkaian acara kedua di GIIAS 2023, setelah GIIAS ke-30 2023 digelar di ICE-BSD City, Kabupaten Tangerang, Banten.

Sekjen Gaikindo Kukuh Kumara menjelaskan, Surabaya merupakan kota penting yang menjadi agenda tuan rumah rangkaian GIIAS. Tahun ini semakin istimewa, karena memiliki jumlah merek mobil terbanyak dalam empat tahun terakhir.

"Jakarta semakin bertambah, Surabaya juga demikian. Tahun ini GIIAS Surabaya menghadirkan 23 merek kendaraan bermotor," ucapnya di sela pembukaan GIIAS Surabaya 2023.

Seperti halnya Jakarta, acara ini juga memamerkan sejumlah kendaraan listrik terbaru.

"Mereka membawa electric vehicle (EV) masing-masing, di Surabaya juga sama hanya sekalanya lebih kecil saja. Dan mereka juga memamerkan kendaraan ramah lingkungan tersebut," jelasnya.

Soal potensi penjualan di GIIAS Surabaya 2023, Kukuh menegaskan jika tidak melulu menghitung hal tersebut.

Baginya, edukasi kepada masyarakat mengenai keberadaan kendaraan listrik juga menjadi komponen penting yang harus diberikan.

"Penjualan enggak menghitung, ini juga bagian edukasi, kita melihat ini makronya lho. Di Jakarta itu sampai ada yang dari Cina, Malaysia, India melihat pameran, dan mereka tidak memiliki ekspektasi jika bakal sebesar ini," terangnya.

Tahun ini, GIIAS Surabaya akan menampilkan 23 merek kendaraan bermotor, termasuk 16 merek mobil penumpang, yaitu Audi, Chery, Daihatsu, Dongfeng Xiaokang, Honda, Hyundai, Kia, Lexus, Mazda, Mitsubishi Motors, Nissan, Ceres, Suzuki, Toyota, Volkswagen, dan Wuling. (*)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta