Idham Masse Kecewa Catherine Wilson Maju Jadi Caleg di Dapil yang Sama

Oleh NoerAlam123Thursday, 1st February 2024 | 16:30 WIB
Idham Masse Kecewa Catherine Wilson Maju Jadi Caleg di Dapil yang Sama
Catherine Wilson dan Idham Masse jalani sidang cerai di Pengadilan Agama Depok, Jawa Barat, Rabu (24/1/2024). Foto: PINUSI.COM

PINUSI.COM – Perceraian Idham Masse dan Catherine Wilson masih berlanjut di Pengadilan Agama Depok, Jawa Barat.

Kini, agenda sidang cerai keduanya berlanjut ke tahap pembacaan pokok perkara.

Sidang mediasi yang dilakukan Idham Masse dan Catherine Wilson dianggap gagal.

Ilham Rasyid, kuasa hukum Idham Masse, menjelaskan salah satu alasan kliennya itu tetap kukuh ingin bercerai dari Catherine Wilson.

Selain hubungan  rumah tangga yang tidak lagi harmonis, Keket, sapaan akrabnya, mencalonkan diri sebagai anggota legislatif dari Partai Golkar untuk Dapil 9 Sulawesi Selatan, yang meliputi Kabupaten Sidrap, Pinrang, dan Enrekang.

Padahal, Idham Masse merupakan anggota DPRD Kabupaten Kabupaten Sidenreng Rappang (Sidrap), Sulawesi Selatan.

"Iya (Catherine Wilson mencalonkan diri sebagai anggota legislatif)."

"Boleh buka didaftar caleg Provinsi Sulawesi Selatan di Partai Golkar, saya lupa dapilnya, tapi di Kecamatan Sidrap kediaman Pak Haji Idham itu Mbak Catherine masih terdaftar sebagai caleg Golkar kalau enggak salah ya," tutur Ilham Rasyid di Pengadilan Agama Depok, Jawa Barat, Rabu (31/1/2024).

Ilham menjelaskan, keputusan Catherine Wilson dinilai tidak tepat, padahal Idham memang merupakan anggota DPRD Sidrap.

"Iya, justru karena sama-sama di daerah yang sama harusnya kan Mbak Catherine ikut suaminya, pun juga tidak ada proses pencalegan seorang istri wajib mengikuti suami sepanjang itu baik," ujarnya.

Keket dinilai tidak mau untuk tinggal bersama suami ketika sibuk bekerja di Sulawesi Selatan. Namun, baru-baru ini justru istri Idham Masse itu mencalonkan diri sebagai anggota legislatif.

"Makanya kami juga heran dia enggak mau berdomisili di sana, sedangkan beliau sendiri mendaftarkan sebagai caleg di sana."

"Artinya kan proses pencalegan itu membutuhkan proses persuratan administrasi di tempat dia mencaleg, seharusnya Mbak Keket sebagai penggugat harusnya ikut suami," paparnya.

Di sisi lain, Danis Mahardika, kuasa hukum Keket, tidak mengetahui pasti terkait kliennya mencalonkan diri sebagai anggota legislatif, sebab tidak ada komunikasi untuk membahas soal tersebut dalam proses cerainya.

"Sejauh ini saya tidak ada info Bu Keket akan mencaleg di Sulawesi dan tidak ada berita seperti itu."

“Kalau untuk pencalegan tidak ada hubunbannya. Bu Catherine juga tidak menyampaikan ke kami," tutur Danis. (*)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta