Ammar Zoni Masih Terpukul Ditinggalkan Ayah Tercintanya

Oleh sarahsalsabillaWednesday, 24th January 2024 | 22:05 WIB
Ammar Zoni Masih Terpukul Ditinggalkan Ayah Tercintanya
Ammar Zoni merasa bersalah karena menjadi penyebab ayahnya sakit-sakitan dan berujung meninggal dunia. Foto: Instagram @ammarzoni

PINUSI.COM - Ammar Zoni masih terpukul atas kepergian ayahnya, Suhendri Zoni, yang meninggal dunia pada 20 Januari 2024.

Di ruang tahanan, bintang sinetron Ikatan Cinta itu tak bisa menyembunyikan perasaan sedih ditinggal pria yang paling dicintainya itu.

 

"Ya masih bersedih lah dia (Ammar)," kata pengacara Ammar Zoni, Jon Mathias, saat ditemui di kawasan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Selasa 23 Januari 2024.

 

Yang paling membuat Ammar Zoni terpukul, ia tak bisa mengantar jenazah ayahnya ke tempat peristirahatan terakhir.


Ia hanya bisa memantau jalannya pemakaman melalui sambungan video call.

 

Jon kembali mengungkit penyesalan yang dialami Ammar Zoni atas kepergian ayahnya.


Pertemuan terakhir Ammar dengan mendiang Suhendri terjadi saat ia menjenguk di rumah sakit.

 

"Ya pada waktu dia menjenguk bapaknya itu kan dia nangis meluk bapaknya, kan dia merasa dirinya menyesal sekali," papar Jon.

 

Ditambah lagi, lanjut Jon, soal keinginan Ammar Zoni merawat ayahnya yang sakit namun terhalang karena sedang menjalani proses hukum terkait kasus narkoba untuk ketiga kalinya.

 

"Satu, dia enggak bisa merawat bapaknya. Kemudian dia tidak bisa menghadiri saat-saat, detik detik  bapaknya meninggal," tambah Jon.

 

Tak ada yang bisa diperbuat Ammar Zoni untuk mengikis kesedihannya ditinggal ayah tercinta, selain mengirimkan doa dari ruang tahanan.

 

"Dia (Ammar) sekarang lebih banyak memberikan doa-doa ke (almarhum) bapaknya," terang Jon. (*)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta