Dapat Buket Bunga di Pesta Pernikahan BCL dan Tiko Aryawardhana, Netizen Doakan Luna Maya

Oleh sarahsalsabillaTuesday, 5th December 2023 | 13:30 WIB
Dapat Buket Bunga di Pesta Pernikahan BCL dan Tiko Aryawardhana, Netizen Doakan Luna Maya
Luna Maya berhasil mendapatkan buket bunga tersebut di pernikahan BCL dan Tiko. Foto: Instagram@lunamaya

PINUSi.COM -  Pernikahan Bunga Citra Lestari (BCL) dengan Tiko Aryawardhana digelar pada 2 Desember 2023.

Acaranya berlangsung cukup mewah namun intim, karena diadakan secara tertutup dan hanya dihadiri oleh kerabat terdekat saja. 

Sahabat-sahabat BCL dari kalangan artis juga ikut hadir menyaksikan hari bahagia BCL dengan suami barunya Tiko Aryawardhana.


Di antaranya ada Vidi Aldiano, Reza Rahadian, dan Dena Rachman, yang menjadi pagar bagus di acara tersebut. 

 

Once Mekel dan Sandi Sandoro juga ikut memeriahkan acara tersebut, dengan membawakan beberapa lagu untuk menghibur pengantin dan tamu undangan.

 

Rekan-rekan artis lain seperti Luna Maya, Aming, Maia Estianty, Nia Ramadhani, dan Ayu Dewi juga ikut hadir menjadi tamu undangan, sejak prosesi akad hingga resepsi berlangsung di malam harinya. 

 

Acara bahagia tersebut digelar Amankila Resort, salah satu resor mewah yang terletak di Karangasem, Bali.

 

Meski digelar secara tertutup dari media, kemeriahan acaranya diumumkan di story Instagram oleh beberapa artis yang diundang ke acara tersebut, salah satunya Vidi Aldiano, ia merasa takjub dengan kemewahan acara tersebut. 

 

"Sungguh sebuah bujet yang fantastis. Berasa di Disneyland ngerayain baru tahun 2025 ya guys," tulis Vidi Aldiano dalam story Instagramnya.

 

Tak hanya kemewahan dan kemeriahan acara resepsinya yang menjadi sorotan, momen pelemparan buket bunga juga ikut menjadi perbincangan di berbagai media sosial.


Hal ini dikarenakan Luna Maya berhasil mendapatkan buket bunga tersebut. 

 

Momen tersebut juga di repost berbagai akun gosip di Instagram, salah satunya akun @lambe__danu.


Di kolam komentar, para netizen ikut berkomentar menanggapi momen tersebut.

 

Banyak yang mendoakan Luna Maya agar bisa segera menyusul ke pelaminan bersama Maxime Bouttier. (*)

Terkini

Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in 6 hours
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 4 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 2 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in an hour
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | in 39 minutes
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | in 16 minutes
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | in 16 minutes
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | 20 minutes ago
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | 35 minutes ago
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta