Bunga Citra Lestari Menikah, Vidi Aldiano Si Duta Kondangan Artis Jadi Pagar Bagus

Oleh sarahsalsabillaTuesday, 5th December 2023 | 21:00 WIB
Bunga Citra Lestari Menikah, Vidi Aldiano Si Duta Kondangan Artis Jadi Pagar Bagus
Vidi Aldiano menghadiri pernikahan Bunga dan Tiko. Foto: Instagram@vidialdiano

PINUSI.COM - Duta kondangan artis, Vidi Aldiano, telah menjalin persahabatan yang erat dengan Bunga Citra Lestari sejak lama, bahkan sebelum pernikahan kedua Bunga ramai dibicarakan.

Sebagai sesama penyanyi, Bunga Citra Lestari dan Vidi Aldiano saling mendukung satu sama lain.

 

Akun YouTube Net Entertainment News, Minggu 3 Desember 2023 melansir, pada t2017, Vidi Aldiano mengungkapkan keinginannya berkolaborasi dengan Bunga Citra Lestari.

 

Kedekatan mereka sebagai sahabat terlihat dalam percakapan santai mereka dalam sebuah sesi wawancara pada 2017, yang juga dihadiri mendiang Ashraf Sinclair.

 

"Unge (Bunga) jadwalnya susah, soalnya Unge enggak cuma musisi. Unge pemain film juga, seorang ibu, seorang istri," ujar Vidi.

 

Setelah kepergian Ashraf, sebagai sahabat, Vidi juga ikut terlibat dalam persiapan Bunga bernyanyi dan mendampinginya saat bernyanyi.

 

Tidak hanya Vidi, Afgan juga ikut hadir, seperti yang terlihat dalam video di kanal YouTube IT'S ME BCL pada 2020.

 

"Mereka ini bersedia untuk ngelucu-ngelucu di samping saya, supaya saya enggak nangis-nangis terus," ujar Bunga.

 

Pernyataan tersebut menunjukkan apresiasi Bunga terhadap Vidi dan Afgan yang menemaninya menyanyi saat itu.

 

Kehadiran Vidi dalam momen penting Bunga juga ditunjukan dalam momen pernikahan Bunga dan Tiko pada Jumat 2 Desember 2023.

 

Pada akun Instagram @vidialdiano, Vidi membagikan foto kehadirannya dengan istri, Sheila Dara, di pernikahan Bunga dan Tiko, dengan menuliskan caption.

 

"Bride’s man duty! Selamat untuk dua sahabatku, @itsmebcl & @tikotiki!"


"Semoga perjalanan baru ini akan memberi Anda berdua begitu banyak kegembiraan dan kebahagian."


"Saling melengkapi dan hadir selalu untuk satu sama lain selamanya."


"Kata-kata tidak bisa menggambarkan betapa aku mencintai kalian. Selamat sekali lagi Ungs & Tiks!" tuturnya.

 

Postingan ini membuat netizen berkomentar mengenai gelar Vidi sebagai duta kondangan artis. (*)

 

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta